Dark
Light

Inilah Bocoran Tampilan Aplikasi Microsoft Cortana Untuk Android

1 min read
July 21, 2015

Pihak Microsoft tidak ingin aplikasi Cortana hanya digunakan di lingkungan Windows Phone, aplikasi asisten pribadi digital itu juga telah bersiap untuk menyambangi platform Android dan iOS. Kabar mengenai hal tersebut bahkan telah beberapa kali kami ulas melalui situs ini.

Dari informasi yang kami dapat baru-baru ini, meski aplikasi ini belum dirilis resmi, namun aplikasi Cortana untuk Android tersebut telah hadir dalam bentuk beta, hal tersebut dibuktikan dengan adanya sejumlah bocoran tampilan aplikasi Cortana yang berjalan pada platform Android tersebut.

Info Menarik: Intex Aqua Fish, Smartphone dengan OS Sailfish 2.0

Sejumlah bocoran foto aplikasi Cortana yang berjalan pada platform Android itu telah hadir di jagat internet lewat situs Techweez. Softpedia menuliskan aplikasi asisten pribadi digital itu telah berhasil dijejalkan pada perangkat smartphone Samsung Galaxy S5 yang berjalan dengan platform Android 5.0 Lollipop dan smartphone Samsung Galaxy S6 yang menjalankan platform Android 5.1.1 Lollipop.

Berikut adalah bocoran foto aplikasi Cortana yang berjalan pada platform Android dikutip dari Softpedia:

Layanan aplikasi Cortana untuk platform Android telah diumumkan pada akhir April lalu dan tengah disiapkan untuk melepasnya ke publik pada akhir bulan Juli tahun ini (versi beta). Tidak hanya untuk Android, aplikasi asisten pribadi digital, yang disebut-sebut seolah memiliki kemampuan gabungan antara Google Now dan Apple Siri, ini juga akan hadir pula untuk platform iOS, namun aplikasi Coratana versi iOS baru akan menyambangi penggunan iOS pada akhir tahun ini.

Info Menarik: Microsoft Kembangkan Teknologi Agar Semua Orang Bisa ‘Mendidik’ Suatu Komputer

Selain bersiap untuk merilis aplikasi Cortana untuk Android dan iOS, belakangan ini Microsoft juga tengah bersiap untuk meluncurkan platform teranyarnya yakni Windows 10 dan Windows 10 Mobile.

Sumber: Softpedia | Gambar Header: ArsTechnica.

Previous Story

Bubble Crash Saga, Permainan Seru di Dasar Laut

Next Story

Game Untuk Belajar Alfabet

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO
ASUS-ROG-Phone-9-dan-9-Pro-Ditenagai-Snapdragon-8-Elite,-Ini-Peningkatannya

ASUS ROG Phone 9 Diperkenalkan dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Peningkatannya

ASUS ROG Phone telah menjadi simbol smartphone gaming selama bertahun-tahun.