Dark
Light

Ini Cara Miliki OPPO Find X8 Series di Indonesia

1 min read
October 26, 2024

OPPO tengah bersiap untuk menghadirkan perangkat flagship mereka. Setelah mengkonfirmasi akan hadirnya perangkat Find X8 Series, kini OPPO mengumumkan telah membuka pendaftaran minat untuk pengguna. 

Model buka pendaftaran untuk peminat perangkat tertentu ini merupakan salah satu gaya OPPO untuk mendapat minat akan perangkat tertentu sambil juga membuka peluang bagi mereka yang ingin membeli pada masa awal perangkat untuk mendapatkan informasi baik untuk perangkat atau terkait promo, lebih dulu dari yang lain. 

Seri Find X sendiri sudah 2 tahun tidak hadir di Indonesia, padahal perangkat flagship dari OPPO ini punya kemampuan cukup tinggi baik dari performa atau dari kamera. 

Patrick Owen, Chief Marketing Officer OPPO Indonesia mengatakan bahwa, “Setelah dua tahun tanpa kehadiran seri flagship Find X di Indonesia, kami sangat antusias melihat sambutan positif dari konsumen terhadap OPPO Find X8 Series. Melalui program Pendaftaran Minat, kami memberikan kesempatan kepada konsumen untuk menjadi yang pertama memiliki perangkat flagship terbaru kami”.

Dibukanya tautan ini juga memberi tanda bahwa perangkat ini akan segera hadir dalam waktu tidak lama lagi. Informasi yang ada mengatakan bahwa perangkat akan rilis bulan November 2024 meski untuk minggu atau tanggal kapannya belum ada informasi resmi yang diumumkan. 

Anda yang tertarik untuk mendapatkan informasi awal dari hadirnya perangkat OPPO Find X8 Series ini bisa menuju tautan ini https://www.oppo.co.id/roi-oppofindx8series. Isi data yang diperlukan dan nantinya informasi terkini tentang kehadiran Find X8 Series akan dikirimkan oleh OPPO Indonesia, baik lewat WhatsApp atau Email yang telah didaftarkan.

Find X8 Series ini akan membawa kemampuan kamera kelas flagship serta fitur AI yang juga mumpuni. Kalau varian globalnya, ada dua perangkat yang hadir yaitu Find X8 serta Find X8 Pro. Keduanya membawa prosesor Dimensity 9400. Varian biasa akan menggunakan desain layar datar 6.59 inci sedangkan varian pro menggukan layar AMOLED melengkung LTPO 6.8 inci. 

Dari sisi kamera Find X8 Pro hadir dengan kamera 50MP serta telefoto periskop ganda 50MP dengan kemampouan zoom hingga 6x. Sedangkan Find X8 membawa kamera 50MP dengan telefoto kamera zoom optic 3X. Karena masih bekerja sama dengan Hasselblad, akan ada pula fitur-fitur seperti mode portret. 

Apakah akan ada perbedaan dengan perangkat yang rilis di Indonesia? Semoga saja tidak terutama dari sisi kamera. Agar penikmat gadget bisa menikmati kualitas flagship dari seri andalan OPPO. 

Ikuti terus informasi terkait perangkat Find X8 Series di Hybrid. 

 

Wiku Baskoro

Penggemar streetphotography, penikmat gadget, platform agnostic gamers, build Hybrid.co.id to make impact.

Previous Story

ATS Esports Pakai Ponsel Galaxy A55 5G di Samsung Galaxy Gaming Academy 2024

Next Story

TECNO Bermitra dengan AFC, Ajak Nobar Pertandingan dan Coba Tecno Spark 30c

Latest from Blog