Menurut data pengguna yang dimiliki SocialBakers, Indonesia kini berada di posisi delapan di antara negara dengan jumlah pengguna Facebook terbanyak, turun secara drastis dalam tiga bulan terakhir. Daftar ini juga mencatat bahwa pada tiga bulan terakhir, Facebook telah kehilangan lima juta akun asal Indonesia, sebuah angka yang cukup besar. SocialBakers juga mengklaim bahwa Indonesia kini memiliki 36 juta pengguna Facebook, turun dari 40 juta beberapa bulan yang lalu. Angka ini dikonfirmasi melalui platform iklan Facebook yang mengatakan mereka memiliki 36 juta pengguna di Indonesia.
Kehilangan beberapa pengguna adalah hal yang lumrah untuk sebuah situs, tetapi bagaimana jika kehilangan lima juta pengguna dari suatu negara yang pada dasarnya terkenal menyukai layanan ini? Itu adalah yang yang mengkhawatirkan. Tidak mengherankan tetapi menyakitkan.
Ian Hogarth, CEO Songkick baru-baru ini datang ke Jakarta untuk berbicara dengan beberapa orang berpengaruh di industri musik. Ia menyimpulkan bahwa Facebook menurun drastis di Indonesia. Ian menggarisbawahi fakta bahwa pengguna Indonesia bosan dengan Facebook dan berpindah ke layanan lain seperti Twitter atau Path.
Ian ada benarnya.
Jika Anda tinggal di Jakarta dan nongkrong bersama dengan orang-orang di sana, Anda akan melihat perpindahan budaya yang berhubungan dengan pilihan platform sosial. Layanan Facebook kini dianggap sudah kuno dan terlalu umum yang telah digunakan oleh banyak orang, sementara layanan seperti Twitter dan Path lebih mudah dikontrol dalam hal mana yang akan disebarkan ke publik dan mana yang tetap privat. Tentu saja Anda bisa melakukan pilihan ini dengan Facebook, tetapi sebagian besar orang Indonesia tidak mengetahuinya dan tidak begitu peduli untuk mencari tahu.
Kemarin kami mendapatkan laporan dari Semiocast yang mengatakan bahwa Jakarta adalah kota dengan jumlah tweet terbanyak secara global. Menurut Semiocast, jumlah tweet dari Jakarta mencapai 2.5% dari tweet seluruh dunia, melampaui Tokyo yang sedikit tertinggal, dan di depan London yang memproduksi sebanyak 2% tweet. Kota besar lain di Indonesia, Bandung, ada di posisi 6 di antara kota yang paling aktif di Twitter, dengan 1.2%. Jika digabungkan, Jakarta dan Bandung memberikan sumbangan 3.7% dari jumlah tweet global yang berjumlah 10.6 miliar tweet, yang berarti dua kota ini memproduksi 371 juta tweet.
Pada bulan Juli 2012, Indonesia telah memiliki 29.4 juta akun Twitter, hampir 60% darinya dibuat sebelum tanggal 1 Januari 2012. Laporan ini memastikan pertumbuhan pengguna Twitter (paralel dengan keaktifannya) di Indonesia.
Dua fakta: Facebook menurun, Twitter naik. Apakah ini akhir dari Facebook?