Esports Battle Week, Wadah Berkompetisi Para Rookie

Dibesut INDOESPORTS, Esports Battle Week adalah turnamen mingguan wadah bagi #RookieUnjukGigi. Pertandingan dimulai 2 Mei 2020, dibuka dengan turnamen MLBB.

Menanggapi keadaan pandemi COVID-19 ini, mau tidak mau memaksa kita semua untuk melakukan isolasi diri, tetap di rumah untuk menahan laju penyebaran virus. Keadaan ini membuat banyak laga esports yang harusnya diadakan secara offline, jadi ditunda atau dibatalkan. Secara internasional, sudah beberapa jajaran gelaran yang ditunda atau dibatalkan seperti PBWC 2020 atau Combo Breaker 2020.

Namun demikian, pertandingan online bisa dibilang jadi satu kelebihan esports dibanding olahraga tradisional. Maka dari itu, berbagai kompetisi online bisa tetap berjalan, malah mungkin menjamur meski dalam keadaan seperti ini. Salah satunya yang akan hadir adalah turnamen bertajuk Esports Battle Week.

Dibesut INDOESPORTS, Esports Battle Week akan menjadi turnamen rutin yang diadakan setiap minggu yang diadakan secara online. Turnamen ini hadir untuk mewadahi hasrat kompetitif para pemain rookie yang baru menjajaki dunia game kompetitif. Nilai lebihnya adalah, para pemain punya kesempatan menerima pendapatan tambahan dari game yang dimainkan.

Untuk itu, Esports Battle Week menggunakan konsep winners takes all. Ini artinya, pemenang kompetisi berhak menerima seluruh hadiah yang ada di dalam prizepool. Untuk sementara waktu, ada 4 game dipertandingkan dalam Esports Battle Week, yaitu Mobile Legends: Bang Bang, Free Fire, Call of Duty: Mobile, dan PUBG Mobile.

Sumber: INDOESPORTS

Pekan pertama akan menjadi pertandingan MLBB sebagai pembuka. Jika peminat melebihi ekspektasi, maka tak menutup kemungkinan akan ada dua game yang dikompetisikan dalam satu pekan. Untuk Esports Battle Week: MLBB, pemain dengan rank apapun bisa mendaftar asalkan bukan pemain MPL atau MDL.

“Pada dasarnya Esports Battle Week adalah ajang untuk para rookie yang ingin unjuk gigi, mengejar prestasi dan juga tentu saja mendapat penghasilan mingguan. Untuk teman-teman rookie yang selama ini kesulitan mengikuti turnamen dengan biaya pendaftaran yang lumayan mahal, maka kami memfasilitasi dengan adanya program Esports Battle Week ini. Tentunya sobat gamers bisa menghasilkan uang dari program kejuaraan ini, hanya dengan bermain di rumah aja.” Ucap M. Hardiansyah COO INDOESPORTS.

Untuk Esports Battle Week: MLBB, registrasi dibuka hinggal tanggal 30 April 2002 ini. Pertandingan sendiri akan berlangsung pada 2 Mei 2020 mendatang. Informasi lebih lanjut, Anda dapat meluncur ke laman resmi INDOESPORTS.

Bagaimana? Sudah siap berkompetisi di ajang Esports Battle Week? Karena ini saatnya #RookieUnjukGigi.