Kementrian Dalam Negeri India baru saja merekomendasikan pelarangan sejumlah aplikasi. Aplikasi yang dimaksud kebanyakan berasal dari Tiongkok. Namun uniknya, salah satu aplikasi yang terkena imbas dari kebijakan ini adalah Garena Free Fire, yang perusahaannya bermarkas di Singapura.
Sebelum perkara ini diisukan, Garena Free Fire sendiri sudah tidak dapat ditemukan pada App Store dan Google Play Store. Bagi para pengguna yang sebelumnya sudah memiliki Garena Free Fire pada handphone mereka, diketahui mengalami banyak kendala teknis saat mencoba untuk memainkannya.
Sebelum Free Fire dilarang, salah satu game kompetitor mereka, yaitu PUBG Mobile, sudah terlebih dahulu dicabut dari India pada tahun 2020. Walaupun begitu, game ini sukses kembali ke India, dengan nama Battlegrounds Mobile India (BGMI).
Saat itu, Kementrian Komunikasi dan Informatika India melarang PUBG Mobile, TikTok, dan sejumlah aplikasi lain, di bawah undang-undang, yang menyatakan bahwa pemerintah memiliki kuasa untuk melakukan pencegahan atau pemantauan atau pendekripsian setiap informasi melalui sumber daya komputer apapun.
Dikutip dari The Indian Express, meski Garena Free Fire akan dicabut dari India, namun Free Fire Max, masih dapat diunduh. Free Fire versi premium tersebut masih terlihat di Google Play Store, walaupun game tersebut tidak dapat ditemukan pada App Store. Saat berita ini ditulis, Garena Free Fire belum memberikan pernyataan resmi mengenai hal ini.
Garena sendiri baru-baru ini diketahui mendapatkan serangan dari Krafton, dengan menerima dua gugatan yang mengklaim bahwa Garena telah meniru banyak sekali aspek pada PUBG, termasuk fitur air drop, struktur game, kombinasi senjata, dan item-item unik. Induk perusahan Garena, yaitu Sea, menganggap bahwa klaim Krafton tidak memiliki dasar yang kuat.
Berikut ini daftar dari 54 aplikasi yang akan dilarang di India:
1 Beauty Camera: Sweet Selfie HD
2 Beauty Camera – Selfie Camera
3 Equalizer – Bass Booster & Volume EQ & Virtualizer
4 Music Player- Music.Mp3 Player
5 Equalizer & Bass Booster – Music Volume EQ
6 Music Plus – MP3 Player
7 Equalizer Pro – Volume Booster & Bass Booster
8 Video Player Media All Format
9 Music Player – Equalizer & MP3
10 Volume Booster – Loud Speaker & Sound Booster
11 Music Player – MP3 Player
12 CamCard for SalesForce Ent
13 Isoland 2: Ashes of Time Lite
14 Rise of Kingdoms: Lost Crusade
IS/APUS Security HD (Pad Version)
16 Parallel Space Lite 32 Support
17 Viva Video Editor – Snack Video Maker with Music
18 Nice video baidu
19 Tencent Xriver
20 Onmyoji Chess
21 Onmyoji Arena
22 AppLock
23 Dual Space Lite – Multiple Accounts & Clone App
24 Dual Space Pro – Multiple Accounts & App Cloner
25 DualSpace Lite – 32Bit Support
26 Dual Space – 32Bit Support
27 Dual Space – 64Bit Support
28 Dual Space Pro – 32Bit Support
29 Conquer Online – MMORPG Game
30 Conquer Online Il
31 Live Weather & Radar – Alerts
32 Notes- Color Notepad, Notebook
33 MP3 Cutter – Ringtone Maker & Audio Cutter
34 Voice Recorder & Voice Changer
35 Barcode Scanner – QR Code Scan
36 Lica Cam – selfie camera app
37 EVE Echoes
38 Astracraft
39 UU Game Booster-network solution for high ping
40 Extraordinary Ones
41 Badlanders
42 Stick Fight: The Game Mobile
43 Twilight Pioneers
44 CuteU: Match With The World
45 Small World-Enjoy groupchat and video chat
46 CuteU Pro
47 FancvU – Video Chat & Meetup
48 Real: Go Live. Make Friends
49 MoonChat: Enjoy Video Chats
50 Real Lite -video to live!
51 Wink: Connect Now
52 FunChat Meet People Around You
53 FancyU pro – Instant Meetup through Video chat!
54 Garena Free Fire – Illuminate
Buat Anda yang di Indonesia dan hobi bermain Free Fire, mungkin Anda tertarik untuk cari tahu Assault Rifle terbaik apa saja yang bisa digunakan sekarang.