Huawei memang menjadi salah satu brand teknologi yang terus menghadirkan berbagai inovasi baru setiap tahunnya. Untuk tahun ini, pabrikan asal Tiongkok ini menghadirkan inovasi teknologi kesehatan untuk produk wearable-nya yang diberi nama Huawei TruSense System.
Sejak 11 tahun hadir di industri wearables, Huawei membuktikan eksistensinya sebagai pemimpin pasar dengan sukses menjual lebih dari 150 juta perangkat wearable ke seluruh dunia serta mendapatkan lebih dari 520 juta pengguna untuk aplikasi Huawei Health.
Angka penjualan yang fantastis tersebut membuat Huawei berhasil menempati peringkat pertam di dunia dalam hal pengiriman perangkat wearable yang digunakan di pergelangan tangan. Dan selama lima tahun berturut-turut Huawei menjadi merek favorit di Tiongkok.
“Huawei TruSense adalah terobosan besar Huawei dalam memastikan keberlanjutan inovasi terdepan pada teknologi sensor kesehatan dan kebugaran yang akan tetap menjadikan kami sebagai pionir dalam pengembangan teknologi di industri.” ujar Rico Zhang, Presiden Lini Produk Kesehatan dan Smart Wearable Huawei.
Teknologi Huawei TruSense nantinya memungkinkan pengguna untuk memantau kesehatan dengan lebih akurat dan komprehensif. Huawei telah melakukan riset mendalam pada bidang optik, listrik, dan material terhadap efektivitas kerja sensor saat digunakan penggunanya.
Berkat inovasi tersebut, Huawei TruSense berhasil memenuhi standar tinggi dalam pengukuran detak jantung, kadar oksigen dalam darah (SpO2), dan tekanan darah. Ditambah teknologi ini dapat mengukur lebih dari 60 indikator kesehatan dan kebugaran pada enam sistem tubuh.
Lebih jauh, teknologi Huawei TruSense tidak hanya mengukur kondisi fisik saja, namun bahkan kesejahteraan emosional penggunanya. Berkat bantuan algoritma cerdasnya, teknologi ini dapat mengetahui kondisi emosional dan tingkat stres penggunanya.
Melalui fleksibilitas, keterbukaan, dan penelitian teknologi yang selalu berkembang, Huawei TruSense System membuka peluang luas bagi mitra dari berbagai ekosistem kesehatan digital di seluruh dunia untuk berpartisipasi membentuk masa depan teknologi kesehatan dan kebugaran.
Untuk membutkikan komitmennya tersebut, hingga saat ini Huawei telah berkolaborasi dengan lebih dari 150 mitra dalam penelitian di berbagai bidang kesehatan.Mulai dari perawatan kesehatan jarak jauh hingga manajemen kesehatan keluarga.
Huawei menyebut bahwa mereka akan terus mengembangkan teknolgi TruSense System untuk menghadirkan teknologi kesehatan dan kebugaran terdepan. Kabarnya Huawei akan mulai memasarkan produk pertama yang menggunakan teknologi ini pada September ini.