Dark
Light

Huawei MatePad 11 dan Freebuds 4 Akhirnya Resmi Hadir di Indonesia

2 mins read
August 9, 2021

Huawei kembali meluncurkan dua produk mereka yang sedang naik daun di Indonesia. Bukan smartphone, Huawei meluncurkan sebuah tablet dan juga true wireless stereo. Kedua perangkat tersebut adalah Huawei MatePad 11 dan Freebuds 4. Huawei MatePad 11 sendiri juga sudah diperkenalkan kepada para jurnalis pada bulan Juli yang lalu.

Patrick Ru, Country Head Huawei Consumer Business Group Indonesia menyatakan, “Kami berupaya mengatasi hal tersebut dengan menghadirkan sebuah solusi, yaitu Huawei MatePad 11. Sebuah tablet yang dapat menjadi penggerak produktivitas harian Anda dengan pengalaman menggunakan tablet seperti layaknya PC. Menghadirkan fitur serbaguna dengan harga yang bersaing. Disandingkan dengan aksesori seperti Huawei M-Pencil (generasi ke-2), produk ini adalah perangkat yang luar biasa untuk mendukung pekerjaan. ”

MatePad 11 merupakan tablet pertama dari Huawei yang menggunakan Harmony OS 2. Hal ini menandakan pertama kalinya untuk Huawei memindahkan sistem operasi perangkat tablet dari Android. Tentunya, Huawei masih mempertahankan kompatibilitas dengan aplikasi-aplikasi Android. Huawei sendiri juga sudah menambahkan beberapa aplikasi pada Huawei App Gallery.

Huawei MatePad 11 juga merupakan tablet Huawei pertama yang mendukung kecepatan refresh rate 120 Hz. MatePad 11 menghadirkan Multi-screen Collaboration PC-Tablet baru, termasuk tiga mode, yaitu Mirror Mode, Extend Mode, dan Collaborate Mode. Jadi, tablet ini nantinya bakal berfungsi sebagai monitor ke 2 jika dihubungkan dengan laptop Huawei dan hanya bisa pada laptop dengan merek yang sama tersebut.

 

Huawei MatePad 11 juga dapat dilengkapi dengan sebuah stylus yang memiliki nama M-Pencil. M-Pencil yang disematkan pada tablet terbarunya ini ternyata sudah merupakan generasi ke 2 dan memiliki latensi serendah 2 ms, sehingga ssaat menggambar akan menjadi lebih cepat. Huawei Smart Magnetic Keyboard dan mouse juga sudah didukung pada tablet ini sehingga nantinya akan beroperasi layaknya sebuah PC.

Selanjutnya adalah FreeBuds 4 yang merupakan set earbud open-fit pertama dengan teknologi dual-microphone noise cancellation, di mana mikrofonnya bisa menangkap kebisingan sekitar dengan akurasi yang jauh lebih tinggi. Huawei FreeBuds 4 menggunakan teknologi Adaptive Ear Matching (AEM) noise cancellation dan merupakan earbuds open-fit pertama yang mengimplementasikan teknologi ini. Saat noise cancellation diaktifkan, earbud secara otomatis mendeteksi bentuk telinga pengguna dan menentukan pengaturan optimal untuk setiap pengguna, menghasilkan pengalaman noise cancellation yang paling nyaman.

Huawei FreeBuds 4 mengadopsi peningkatan mesin bass, tabung bass, dan motherboard baru yang ditingkatkan untuk membentuk rongga suara yang dikunci secara independen. Dibandingkan dengan FreeBuds 3, Huawei FreeBuds 4 secara dramatis meningkatkan kedap udara dan tekanan akustik, dan volume tabung bass meningkat sebesar 15%, yang memberikan efek resonansi intensif dari udara dan diafragma.

Huawei MatePad 11 dijual dengan harga Rp. 7.299.000 dan dapat dipesan dengan cara pre-order hingga tanggal 13 Agustus 2021. Sedangkan Huawei Freebuds 4 dijual pada harga Rp. 2.199.000 dan dapat dipesan dengan cara yang sama dengan waktu yang sama pula dengan MatePad 11. Keduanya dapat ditemukan pada toko resmi online Huawei yang tersebar pada beberapa ecommerce.

Multi Screen Collaboration: Hanya untuk Laptop Huawei

Fitur tablet Huawei yang satu ini tentu saja sangat menarik. Hal tersebut dikarenakan kita seakan memiliki dua buah monitor yang dapat tersambung satu sama lainnya. Akan tetapi, apakah fitur ini bisa hadir di semua laptop yang dijual di pasar Indonesia, atau hanya untuk laptop Huawei saja.

Edy Supartono selaku Country Training Manager Huawei Indonesia mengatakan bahwa fitur ini memang eksklusif Huawei. Fitur ini tentu saja hanya bisa digunakan untuk disambungkan dari tablet Huawei ke laptop Huawei saja. Sebelumnya, Multi Screen Collaboration hadir pada perangkat smartphone Huawei saja.

Fitur ini nantinya hanya akan bisa digunakan pada perangkat Huawei yang sudah menggunakan Harmony OS. Untuk laptopnya, Huawei mengharuskan untuk melakukan update ke software PC Manager terbaru, yaitu 11.1. Jadi kombinasi inilah yang nantinya akan bisa menggunakan Multi Screen Collaboration tersebut.

Dimas Galih W.

Tempat bertanya segala macam spesifikasi teknis, suka banget GCam, review gadget dan PC adalah koentji. Hampir 95% foto yang saya terbitkan menggunakan GCam.

Previous Story

Pintu Bags 503 Billion Rupiah Funding led by Lightspeed Venture Partners

Next Story

10 Headset Gaming Berdesain Elegan untuk WFH

Latest from Blog

Don't Miss

Huawei Resmi Perkenalkan Inovasi Teknologi Kesehatan Terbaru, TruSense System

Huawei memang menjadi salah satu brand teknologi yang terus menghadirkan
Tablet-8-Juta-Buat-Kerja,-Pilih-Xiaomi-Pad-6S-Pro-atau-OPPO-Pad-2-1

Tablet 8 Juta Buat Kerja, Pilih Xiaomi Pad 6S Pro atau OPPO Pad 2?

Tren work from anywhere (WFA), membuat penggunaan tablet yang dilengkapi