Dark
Light

Huawei Honor 4C dan Honor Bee, Smartphone Murah dengan Spek Menjanjikan

1 min read
May 11, 2015

India lagi-lagi dihujani perangkat terbaru, kali ini oleh Huawei yang menghadirkan dua smartphone murah sekaligus yakni Huawei Honor 4C dan Honor Bee. Murah menjadi alasan utama mengapa vendor pembesur P8 ini memilih india, keduanya dibanderol hanya $141 dan $78.

Huawei Honor 4C dikemas dalam layar 5 inci yang dirancang dari teknologi IPS LCD, memiliki resolusi 1280 x 720 piksel. Kombinasi ini terbilang apik untuk ukuran smartphone seharga kurang dari $200. Apalagi kamera perangkat cukup menjanjikan, dimana kamera utamanya sudah 13MP dan kamera depan dikemas dengan modul sensor 5MP.


honor-honor-4c-2

Jeroan perangkat tak kalah mengigit berkat kehadiran chipset buatan dapur Huawei sendiri, Kirin 620 yang mengemas prosesor octa-core berkecepatan clock 1,2GHz dan pengolah grafis Mali-T450 MP4. Sebagai penopang performa, Huawei juga menyematkan RAM sebesar 2GB.

Info Menarik: Belum Resmi Dilepas, Video Iklan Oppo R7 dan R7 Plus Sudah Merebak

Perangkat berbekal baterai 2.550mAh ini sayangnya masih menggunakan Android 4.4 KitKat yang dipoles dengan EMUI 3.0 yang membuatnya tampak lebih cantik dari android biasa.

huawei-honor-bee-lie

Sementara Huawei Honor Bee lebih inferior dengan bekal layar 4,5 inci dan resolusi 854 x 480 piksel. Tapi sektor kamera tetap terlihat menjanjikan dengan resolusi 8MP dan 2MP di bagian depan. Prosesor Honor Bee menggunakan komponen quad-core, RAM 1GB dan memori internal 8GB yang masih dapat diperluas dengan memori microSD.

Sama seperti Honor 4C, Honor Bee juga masih menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat namun dengan baterai hanya 1.730mAh.

Meski belum dapat dipastikan kapan hadir di Indonesia, tetapi jika Anda berminat, Anda wajib menyiapkan setidaknya Rp 1, 8 jutaan dan Rp 1 jutaan bila ingin memiliki salah satunya.

Sumber berita AndroidAuthority dan gambar header Flipkart.

Previous Story

Tidak Akan Ada Windows 11?

Next Story

Corsair Akan Selenggarakan Turnamen Dota 2 Corsair Gaming Arena di Bandung

Latest from Blog

Don't Miss

HUAWEI WATCH D2, Bisa Pantau Tekanan Darah Ambulatori (ABPM) 24 Jam

Huawei meluncurkan HUAWEI WATCH D2 di Indonesia, smartwatch pertama mereka

Huawei Resmi Rilis MatePad Pro 12,2 Inch, Ramaikan Pasar Tablet Flagship

Sebagai salah merek yang merilis tablet di Indonesia, Huawei akhirnya