Huawei Band 8 Resmi Dijual, Lebih Akurat dengan Teknologi TruSleep 3.0 dan TruSeen 5.0

Teknologi Huawei TruSleep 3.0 dan TruSeen 5.0 di Band 8 menghadirkan peningkatan sebesar 10% dibandingkan dengan generasi sebelumnya

Menjalani gaya hidup sehat bisa dimulai dengan cara-cara yang mudah. Misalnya tidur delapan jam, meningkatkan aktivitas fisik dengan jalan kaki 5.000 langkah per hari, dan memperbaiki pola makan. Untuk membantu Anda melacak aktivitas fisik dan memantau kesehatan sehari-hari, Huawei telah memperkenalkan Band 8 di Indonesia.

Huawei Band 8 adalah smartband terjangkau dengan rasa smartwatch. Layarnya cukup besar 1,47 inci dan berfitur komplet, seperti Huawei TruSleep 3.0 untuk pemantauan tidur, Huawei Smart TruSeen 5.0 untuk pemantauan SpO2 dan kesehatan jantung, Huawei TruRelax untuk membantu manajemen stres, Huawei TruSport yang menawarkan 100 mode olahraga, dan banyak lagi.

Sebagai smartband, bodi ringkas dengan ketebalan 8,99 mm dan beratnya yang hanya 14 gram saja membuatnya nyaman dipakai sepanjang hari termasuk saat tidur. Masa pakai baterainya panjang hingga 14 hari atau 9 hari dengan semua fitur pemantauan aktif. Dan yang tak kalah penting harganya terjangkau yakni Rp699.000.

Fitur Unggulan Huawei Band 8

Ya, memulai gaya hidup sehat bisa dimulai dengan cara yang sederhana, tidur delapan jam sehari. Bagi yang sering keasyikan main gadget sampai malam, ada baiknya mengontrol diri dan membiasakan membatasi penggunaan gadget setelah jam 9 malam.

Di Band 8, Huawei mengandalkan sistem TruSleep 3.0 yang mampu melakukan pemantauan tidur secara lebih komprehensif dengan peningkatan akurasi sebesar 10% dibandingkan model Band 7. Laporan rekaman tidurnya kini dapat ditampilkan di layar di Huawei Band 8 dan rekaman lengkapnya bisa diakses lewat aplikasi Huawei Health.

Jadi tidak hanya dapat melacak durasi tidur, tetapi bisa menganalisa kualitas tidur dengan skor dan mempelajari tips untuk tidur lebih nyenyak setiap malam. Misalnya rileks sebelum tidur, hindari terlalu banyak berpikir, menonton TV, dan menggunakan gadget sebelum tidur. Latihan pernapasan juga dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.

Selain itu, teknologi Huawei TruSeen 5.0 di Band 8 telah ditingkatkan sebesar 10% untuk memantau detak jantung dengan lebih akurat dari generasi sebelumnya. Fitur ini akan otomatis mengenali kondisi jantung saat sedang beraktivitas, olahraga, maupun istirahat.

Tak hanya itu, fitur ini juga terus memantau SpO2 dalam darah selama 24 jam, sekaligus memungkinkan pengguna untuk mengetahui perubahan oksigen dalam darah. Jika kadar SpO2 rendah, akan ada peringatan otomatis yang ditampilkan di layar, sehingga pengguna pun sigap untuk mengatasinya.

Huawei TruSport di Band 8 memiliki 100 mode workout dengan data yang lebih komprehensif. Smartband ini juga secara otomatis bisa mendeteksi kegiatan yang dilakukan pengguna saat berlari maupun saat sedang berjalan hingga menyesuaikan training plan, sangat bisa diandalkan bagi yang memiliki gaya hidup aktif.

Sementara bagi yang ingin membiasakan diri meningkatkan aktivitas fisik, menurut saya bisa dimulai dengan jalan kaki 5.000 langkah per hari, angka ini sangat realistis untuk dicapai. Setelah mulai terbiasa, kita bisa tingkatkan jumlahnya menjadi 6.000 langkah hingga 10.000 langkah per hari.

Harga & Ketersediaan Huawei Band 8

Huawei 8 hadir dengan tiga warna pilihan yaitu Midnight Black, Sakura Pink, dan Emerald Green. Khusus tanggal 31 Mei 2023, Huawei Band 8 dapat diperoleh dengan harga flash sale sebesar Rp519.000 dari harga asli Rp699.000 dan penawaran diskon hingga 70% untuk pembelian Watch Face.

Bagi yang tertarik, Anda sudah dapat menambahkan smartband ini ke keranjang (add to cart) mulai hari ini (25/05) pada Huawei Official Store di Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan Tiktok (@huaweistore_indonesia). Konsumen juga sudah bisa mengklaim voucher early bird senilai Rp10.000 untuk pembelian Huawei Band 8 mulai hari ini 25 Mei hingga 30 Mei mendatang di Huawei Official Store.