Dark
Light

Honor V10 Tiba di Eropa dengan Nama Honor View 10

1 min read
December 6, 2017

Honor merupakan sub brand milik Huawei yang diperuntukkan bagi perangkat dengan banderol yang lebih murah. Tapi, bukan berarti murahan. Pada faktanya, perangkat-perangkat berlabel Honor menawarkan spesifikasi setara flagship tapi ditawarkan dengan harga kelas menengah, lebih terjangkau dibandingkan seri Huawei Mate yang memang merupakan seri flagship milik Huawei.

Huawei juga mempunyai kebiasaan melakukan penamaan ulang atau rebrand satu model untuk pasar yang berbeda. Yang terbaru, mereka meluncurkan Honor View 10 di London yang sejatinya merupakan nama lain dari Honor V10 yang diresmikan di Tiongkok beberapa waktu lalu. Seri Honor View 10 dirancang khusus untuk pasar global, selain dari pasar lokal Tiongkok, di mana London, US, Jerman dan Perancis akan jadi pendaratan perdana sebelum ke benua lainnya.

Huawei Honor View 10_1

Honor View 10 adalah ponsel Android Oreo pertama dari Huawei, dan yang pertama dengan prosesor Kirin 970 terbaru yang mempunyai fitur AI berkat teknologi Neural Processing Unit (NPU). Di dekatnya terdapat RAM sebesar 6GB dan penyimpanan seluas 128GB. Spesifikasi utama lainnya termasuk layar 5,99 inci dengan aspek rasio 18: 9 Full HD + (2160×1080), semuanya dikemas dalam kaca premium dan bodi berbahan logam.

Huawei Honor View 10_kamera

Untuk pencitraan, ada pengaturan dual kamera dual-16MP + 20MP dengan teknologi pemotretan AI yang serupa dengan fitur di kamera Mate 10 Pro. Di samping itu ada kamera selfie 13MP yang juga berfungsi untuk mengenali wajah dan membuka kunci perangkat selain sensor sidik jari. Kapasitas baterai ditetapkan sebesar 3,750 mAh yang juga didampingi oleh teknologi SuperCharge andalan Huawei, dengan pengisian 4.5A untuk isi ulang lebih cepat tanpa menghasilkan panas berlebihan. Berbeda dengan Mate 10 Pro, Honor View 10 mempertahankan audio jack 3.5mm yang kini semakin langka.

Huawei Honor View 10_kamera belakang

Di Eropa, Honor View 10 akan mulai dijajakan pada tanggal 8 Januari 2018 dengan banderol mulai 499 Euros. Tingkat harga yang hampir sama dengan OnePlus 5T, smartphone flagship dari Tiongkok lainnya. Itu artinya, kedua perangkat dipastikan bakal berjibaku di segmen yang sama.

Sumber berita PhoneArena and HiHonor.

Previous Story

M Cash Buat Program Kemitraan UMKM Dorong Pemasaran Kios Digital

Next Story

Mengenal Assemblr, Platform Berkreasi dengan Teknologi AR

Latest from Blog

Don't Miss

Review-Realme-13-5G-Tonjolkan-Performa-Gaming,-Kamera-Perlu-Perhatian

Review Realme 13 5G: Tonjolkan Performa Gaming, Kamera Perlu Perhatian

Ying, hero fighter dari Honor of Kings ini muncul dalam
OPPO-Reno13-5G-Series-KV

Early Pre-order OPPO Reno13 Series, Jangan Lewatkan Keuntungan Total hingga Rp15 Juta

Rasanya belum lama, sejak OPPO meluncurkan perangkat Reno12 Series. Kini,