Dark
Light

Google Play Movies Sudah Tersedia di Indonesia, Sewa dan Beli Film Langsung di Perangkat Mobile

1 min read
July 30, 2015

Sejak diluncurkan di awal tahun kemarin, layanan Google Play Movies tak kunjung tersedia untuk konsumen Indonesia. Namun itu semua berakhir mulai hari ini (30/7/2015), dimana pengguna perangkat mobile di Indonesia sudah bisa membeli maupun menyewa film secara legal dari Google Play Store.

Saat mengunjungi bagian Movies di Google Play Store, Anda akan langsung disambut oleh koleksi film yang bisa dibeli atau disewa. Mayoritas film yang tersedia adalah film-film garapan Hollywood dari berbagai genre – termasuk yang lumayan baru seperti Chappie, Spongebob Movie dan American Sniper – namun sebagian besar sudah dilengkapi dengan subtitle Bahasa Indonesia.

Harga yang ditawarkan bervariasi tergantung apakah Anda ingin menyewa atau membelinya, serta berdasarkan resolusinya. Harga paling murah untuk menyewa film dalam resolusi SD di Google Play Movies adalah Rp 19 ribu, atau Rp 139 ribu kalau Anda tertarik membelinya. Untuk film dalam resolusi HD, harganya jelas lebih mahal.

Info menarik: Layanan Streaming Film Iflix Siap Masuk Indonesia Tahun Ini Juga

Durasi penyewaan film di Google Play Movies berlangsung selama 30 hari. Namun setelah Anda mulai menonton, Anda punya waktu selama 48 jam untuk menontonnya berapa kali pun Anda mau.

Menariknya, metode pembayaran yang didukung tidak cuma via kartu kredit. Anda juga bisa membeli atau menyewa film dengan menggunakan metode potong pulsa (carrier billing), seperti yang tercantum pada gambar berikut.

google-play-movies-indonesia-02

Lebih menarik lagi, film-film di Google Play Movies tidak hanya bisa dinikmati oleh pengguna smartphone dan tablet Android saja. Pengguna perangkat iOS juga bisa menyewa atau membeli film dengan mengunduh aplikasi Google Play Movies di App Store.

Glenn Kaonang

Gamers, proud daddy, entering web3 with critical mindset.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

MSI Berikan ‘Sneak Peek’ Motherboard Intel Z170A Spesialis Gaming

Next Story

Kemenkominfo Rumuskan Kebijakan Tarif Ritel Layanan Internet

Latest from Blog

Don't Miss

Google Prediksi Empat Penerapan AI di Bidang Bisnis Ritel pada 2025

2024 menjadi salah satu momentum besar di berbagai lini untuk

Google Luncurkan Tampilan Baru untuk Asisten AI NotebookLM

Google memang terus mengejar pengembangan model AI-nya di berbagai bidang.