Dark
Light

Google Buat Kejutan dengan Perkenalkan Android Versi Baru: Android 4.4 KitKat

1 min read
September 4, 2013

Berita kejutan datang dari Google yang memperkenalkan OS Android terbaru dengan nama Android 4.4 KitKat. Kabar ini tak pelak mengejutkan banyak orang sebab sebelumnya Google mengindikasikan versi terbaru Android selanjutnya setelah 4.3 Jelly Bean adalah Key Lime Pie dengan seri 5.0.

Popularitas Android Jelly Bean sendiri tidaklah buruk seiring dengan tingginya pangsa pasar perangkat Android di pasar global. Meski tak banyak orang yang memprediksikan kehadiran nama Android 4.4 KitKat ini, namun melihat catatan baik dan reputasi Google terutama di bawah pengawasan Sundar Pichai rasanya tak berlebihan jika jutaan pengguna merasa yakin akan ada kejutan lain yang sudah disiapkan oleh Google.

Apa saja itu? Mungkinkah KitKat dipersiapkan untuk jam tangan pintar baru, atau konsol game? Wah, sayangnya belum ada informasi apapun terkait fitur baru apa saja yang akan dibawa oleh Android KitKat selain banyaknya pertanyaan orang mengapa Google memilih nama KitKat yang notabene merupakan nama snack dari perusahan coklat asal Swiss; Nestle.

Sundar Pichai sendiri melalui akun Google+ pribadinya mengatakan bahwa saat ini pengguna perangkat Android sudah menyentuh angkat 1  miliar, dan sudah saatnya merilis platform baru.

Sementara di halaman resmi Android, versi terbaru Android ini juga sudah terpampang dengan jelas beserta sekelumit sejarah versi Android mulai Android 1.5 Cupcake, Android 1.6 Donut, Android 2.- Eclair, Android 2.2 Froyo, Android 2.3 Gingerbread, Android 3.0 Honeycomb, Android 4.0 ICS, Android 4.1 Jelly Bean dan tentu saja Android 4.4 KitKat.

Sumber berita GSMArena.

8 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

HTC Kenalkan Dua Smartphone Baru Serta Tambahan Warna Untuk HTC One dan One Mini

Next Story

HotelsCombined Kerja Sama dengan Tiket, Tampilkan Lebih Banyak Hasil Pencarian dari Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

Mau-Switch-atau-Upgrade-ke-Galaxy-S25-Series-Cobain-Dulu-Galaxy-AI-Lewat-Aplikasi-Try-Galaxy

Mau Switch atau Upgrade ke Galaxy S25 Series? Cobain Dulu Galaxy AI Lewat Aplikasi Try Galaxy

Belum lama ini, Samsung kembali menggebrak dunia smartphone lewat peluncuran
vivo-V50-Resmi-Hadir-di-Indonesia,-Ini-Harga-dan-Daftar-Fitur-Unggulannya

vivo V50 Resmi Hadir di Indonesia, Ini Harga dan Daftar Fitur Unggulannya

Dalam acara vivo V50 Grand Launch yang bertajuk ‘Capture Harmony