Dark
Light

Go-Auto Diluncurkan untuk Meraih Segmentasi Pengguna yang Lebih Luas

1 min read
July 21, 2016

Setelah sempat dikabarkan pada pertengahan Mei lalu, layanan terbaru Go-Jek untuk perawatan kendaraan Go-Auto akhirnya meluncur. Layanan ini didesain untuk memudahkan pemilik mobil dan motor untuk merawat kendaraan mereka. Layanan ini masih dalam tahap BETA, dan bisa diakses melalui aplikasi ataupun web resmi Go-Auto.

Setelah sebelumnya layanan-layanan khusus yang ada di Go-Jek umumnya untuk kebutuhan perawatan tubuh, seperti Go-Glam atau Go-Massage, karena konon pengguna wanita memang lebih konsumtif, kini Go-Jek meluncurkan layanan yang terbilang lebih “laki”. Cukup menantang, umumnya ketika orang hendak melakukan perawatan kendaraan mereka sudah memiliki bengkel-bengkel langganan. Langkah ini mengisyaratkan bahwa Go-Jek begitu serius memperluas segmentasi pengguna produknya.

Namun jika dilihat dari opsi layanan yang ada saat ini, untuk perawatan mobil terdapat Experss Wash, Express Wash + Wax, Premium Care dan Car Tune-Up. Sedangkan untuk perawatan motor baru ada opsi Motorcycle Tune-Up. Artinya Go-Jek ingin menyasar kebutuhan yang cenderung pada penanganan ringan pada perawatan mobil, seperti mencuci atau mengganti oli.

Sementara itu sebenarnya layanan yang seringkali dibutuhkan mendesak mungkin bisa ditambahkan, misalnya layanan tambal ban panggilan. Kita lihat saja bagaimana traksi yang akan diraih Go-Auto ketika sudah diluncurkan secara lebih luas nanti. Saat ini layanan Go-Auto memang baru melayani pengguna Go-Jek di wilayah Jakarta saja, dengan tarif 35 – 125 ribu (untuk layanannya saja).

Secara official, layanan ini beberapa waktu lalu diluncurkan melalui kanal LINE resmi milik Go-Jek. Seperti diketahui, pengguna juga dapat memesan layanan Go-Jek melalui LINE. Opsi Go-Auto sendiri juga belum masuk dalam update aplikasi yang terdapat di mobile store. Pengguna yang ingin menghidupkan layanan ini dapat mengakses melalui shortcut yang dikirimkan melalui akun LINE Go-Jek.

Previous Story

eFishery Targetkan 10 Ribu Pengguna Lima Tahun Ke Depan

Next Story

[Ask the Expert] Bagaimana Cara Membuat Kategori Kontak di BBM Android?

Latest from Blog

Don't Miss

Otoklix Bags 143.5 Billion Rupiah Series A Funding

After receiving $2 million seed funding or equivalent to 28 billion
Pendanaan seri A Otoklix

Otoklix Kantongi Pendanaan Seri A Senilai 143,5 Miliar Rupiah

Setelah menerima pendanaan awal bernilai $2 juta atau setara 28