Dark
Light

Geeksphone Revolution, Ponsel Paling Anyar Geeksphone Akan Gunakan Prosesor dari Intel

by
1 min read
December 24, 2013

Geeksphone bisa jadi terkenal karena merupakan salah satu penyedia ponsel berbasis Firefox OS. Beberapa perangkat yang dihadirkannya termasuk jajaran perangkat pertama untuk Firefox OS, selain dari ZTE.

Kini setelah Keon dan Peak serta Peak+ – beberapa perangkat Geeksphone untuk pasar bawah dan menengah yang telah mereka rilis, perusahaan asal Spanyol ini bersiap memberikan kejutan lain dengan merilis ponsel ‘revolusioner’.

 

Info menarik: Geeksphone Rilis Smartphone Firefox OS untuk Konsumen, Peak+

 

Kemunculan teaser Geeksphone Revolution sejak November lalu memberikan kabar bahwa ponsel ini akan menyasar pasar atas dengan menghadirkan layar 4.7 inci IPS dengan resolusi 960 x 540. Spesifikasi lain yang dikabarkan akan disematkan adalah kamera belakang 8 megapixel dengan LED flash, penyimpanan data yang bisa diperluas dan baterai 2000mAh. Ponsel ini akan tersedia untuk konsumen dalam dua edisi, dengan sistem operasi Firefox OS atau Android.

 

Info menarik: Oppo R1 Resmi Dirilis, Kamera Jernih dan Body Langsing, Sayang Tak Ada Slot MicroSD

 

Informasi terbaru adalah perpindahan penggunaan prosesor ke Intel. Berbagai perangkat Geeksphone sebelumnya menggunakan chipset dari Qualcomm. Prosesor Intel yang akan digunakan adalah prosesor Intel Atom Z2560 dengan 1.6 GHz.

Sayangnya, meski halaman web untuk Geeksphone Revolution sudah bisa diakses, belum ada detail yang diumumkan, termasuk harga dan ketersediaan. Menurut informasi, ponsel ini akan hadir paruh pertama tahun 2014.

Sumber artikel: GSMarena dan Cnet.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Oppo R1 Resmi Dirilis, Kamera Jernih dan Body Langsing, Sayang Tak Ada Slot MicroSD

Next Story

Cooler Master Jas Mini, Stand Stylish Untuk Perangkat Pintar Anda

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO
ASUS-ROG-Phone-9-dan-9-Pro-Ditenagai-Snapdragon-8-Elite,-Ini-Peningkatannya

ASUS ROG Phone 9 Diperkenalkan dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Peningkatannya

ASUS ROG Phone telah menjadi simbol smartphone gaming selama bertahun-tahun.