Dark
Light

Gamepad Bluetooth dari Satechi Ini Fleksibel dan Penuh Fitur

1 min read
October 15, 2015

Hanya ada satu misi tim Satechi, yaitu membantu konsumen hidup lebih efisien. Selama satu dekade, perusahaan asal San Diego itu mewujudkan prinsip tersebut dengan menciptakan berbagai macam aksesori kantor, kamera dan audio. Tapi meluasnya fungsi smartphone ke lini gaming kelas antusias tampaknya mendorong mereka untuk mengekspansi jajaran produk.

Tanpa mengeksposnya secara besar-besaran, Satechi memperkenalkan sebuah gamepad. Tidak ada codename atraktif, sang produsen hanya menamainya ‘Bluetooth Wireless Universal Game Controller Gamepad’. Dan mirip periferal sejenis, ia diracik untuk mempermudah konsumen menikmati permainan di device bergerak. Namun selain jadi alternatif lebih baik dibanding navigasi layar sentuh, gamepad menyimpan beragam kemampuan unik.

Dalam aspek penempatan tombol, Satechi Gamepad (kita persingkat saja) berkiblat pada layout controller Xbox. Posisi thumbstick dibuat asimetris, dan letak directional pad sejajar dengan stick analog kanan. Warna tombol XYAB-nya pun sama. Periferal tersebut menyuguhkan total 14 tombol, termasuk Select, Start, Mode, Link, dan Mouse; serta empat buah trigger shoulder.

Satechi Gamepad 2

Gamepad memiliki spring holder yang bisa dikeluarmasukkan, juga dapat disesuaikan dengan lebar handset. Satechi menyebutkan kompatibilitas ke beberapa merek, yaitu iDevice, Samsung Galaxy Note, HTC, serta LG. Namun apapun jenis perangkatnya, kita bisa langsung melihat fleksibilitas Satechi Gamepad: ia tersambung secara wireless lewat Bluetooth, di mana device dapat dicantelkan ke holder atau diakses dari jauh ala home console – maksimal kira-kira tujuh meter.

Info menari: Aksesori Ini Bisa Gantikan Fitur “Hey Cortana” Tanpa Menguras Baterai

Spring holder terintegrasi itu diposisikan sedemikian rupa demi memastikan Anda memperoleh sudut pengelihatan paling optimal ke layar smarphone, panel gamepad, serta jari tangan. Di dalam, aksesori ini ditenagai oleh baterai 220mAh non-removable dipadu mode sleep. Developer menuturkan, “Ketika semua fiturnya digabungkan, konsumen akan mendapatkan pengalaman mobile gaming terbaik.”

Satechi Gamepad 3

Kapabilitas unik lain yang tidak kalah esensial ialah dukungan mode kendali berbeda. Melalui Joystick Mode for Windows, gamepad kompatibel ke permainan-permainan PC semisal Grand Theft Auto V, Mad Max, hingga Fallout 4 (belum dirilis tapi disebutkan oleh Setachi). Anda hanya tinggal mengkustomisasi fungsi tombolnya saja. Kemudian Mouse Mode sengaja dirancang untuk menangani judul-judul gratis di Google Play. Terakhir adalah iCade Mode, didesain buat game-game klasik via iOS.

Satechi Bluetooth Wireless Universal Game Controller Gamepad bisa Anda pesan sekarang di Amazon.com. Harganya cukup terjangkau, hanya dibanderol US$ 40.

Satechi Gamepad 4

Sumber: Max Borges Agency & Satechi.net.

Previous Story

Opera Mediaworks Brings Integrated Instant-Play HD Mobile to Indonesia

Next Story

comScore Perkenalkan Mobile Metrix di Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

Samsung-Galaxy-A16-5G-Terjangkau-dan-Mudah-Didapatkan

Samsung Galaxy A16 5G Terjangkau dan Mudah Didapatkan

Smartphone seringkali dianggap sebagai kebutuhan dasar di era digital saat
Mengabadikan-Momen-Ikonik-di-UEFA-Champions-League-dengan-OPPO-Find-X8-Pro

Mengabadikan Momen Ikonik di UEFA Champions League dengan OPPO Find X8 Pro

OPPO resmi memperpanjang kemitraannya dengan UEFA Champions League untuk tiga