Masih ingat game DreadOut? Trenologi beberapa kali memuat artikel tentang game ini, mulai dari berita tentang soundtrack musik sampai dengan tersedianya versi demo. Kini, berita baik hadir kembali dari game buatan pengembang asal Bandung ini.
Seperti yang dikutip dari DailySocial, game horor DreadOut yang mengikuti kampanye penggalanan dana lewat layanan crowdfunding Indigogo, akhirnya berhasil mendapatkan dana yang dibutuhkannya setelah tengat waktu. Bahkan kalau melihat dari halaman Indigogo dari game ini, angka dana yang didapatkan telah melebihi dari dana yang sebelumnya diajukan. DreadOut mencamtumkan angka $25.000 untuk dana yang dibutuhkan, sedangkan dana yang didapat adalah $29.067.
DreadOut adalah game horor yang terinpirasi dari game Fatal Frame, game ini menampilkan cerita horor dan berbagai makhluk halus khas Indonesia. Lokasi tempat dan tokohnya pun dibuat khas Indonesia. Di game ini Anda akan bermain sebagai anak SMA yang tersasar dari perjalanan liburan dan menemukan kota tua terlantar. Linda, tokoh utama harus menggunakan berbagai gadget untuk berinteraksi dan memfoto hantu-hantu sambil memecahkan puzzle.
Dalam pengumuman di halaman Indiegogo, pengembang game ini mengucapkan terima kasih pada para pendukung yang telah berhasil mewujudkan kampanye penggalanan dana mereka. Disebutkan pula bahwa tahap selanjutnya adalah pengembangan game secara penuh, dengan menaruh semua sumber daya untuk menyelesaikan game ini sampai dengan bulan November 2013.
DreadOut sendiri dikembangkan oleh Digital Happiness yang merupakan studio 3D games studio independen asal kota Bandung. Didirikan pertengahan tahun 2011, salah satu game terkenal mereka adalah mini game berjudul Hallway RAID yang merupakan fanbase game dari film The Raid. Dengan tercapainya dana ini tentunya sumber daya mereka bisa difokuskan lebih lagi atau mungkin ditambah untuk mengembangkan game DreadOut.
DreadOut pun mengikuti program di Stream Greenlight, yang saat ini masih menunggu perkembangan agar game ini bisa dirilis lewat layanan Steam.
Selamat untuk DreadOut, saya sendiri (secara pribadi) ikut sebagai pendukung karena mengetahui perkembangan game ini dari cukup awal dan mengetahui keseriusan pengembang di dalamnya.
Kita nantikan rilis game ini, semoga pengembangan game lancar sehingga, game yang mendapatkan respon luar biasa dari berbagai gamer dan media setelah demo game mereka dirilis ini, akan bisa menyelesaikan game tepat pada waktunya.