Dark
Light

G Pad, Tablet dari LG dengan Layar 8.3 Inci Resmi Diperkenalkan

by
1 min read
September 1, 2013

LG secara resmi memperkenalkan perangkat baru berukuran 8.3 inci. Tablet dengan nama G Pad ini akan pertama kali mendapat panggung di ajang IFA 2013 di Berlin, minggu depan.

LG G Pad akan hadir dengan layar 8.3 inci – Full HD, 1920 x 1200 WUXGA (Widescreen Ultra Extended Graphics Array), dengan berat hanya 338g, perangkat ini memiliki dukungan baterai 4600mAh. Prosesor yang akan menemani penggunaan adalah Qualcomm Snapdragon 600 dengan 1.7 GHz quad-core CPU.

Perangkat ini akan masuk ke pasar global, meski belum ada tanggal rilis pasti dan harga jual yang akan disematkan pada G Pad, LG telah menyebutkan bahwa tablet ini akan dirilis di Amertika Utara, Eropa dan Asia serta area negara lain. Kapan perangkat ini mulai disebarkan, LG menyebutkan kuarter ketiga tahun 2013.

Peluang untuk pengguna lokal menikmati perangkat ini pun saya pikir cukup besar. LG memiliki kehadiran di sini, K900 (flagship mereka) pun hadir di Indonesia. Apalagi pasar tablet 8 inci di sini pun cukup besar.

Jadi, mari kita tunggu acara IFA minggu depan, mungkin saja LG memberikan sedikit bocoran tambahan atas harga.

Sumber: TheNextWeb dan LGnewsroom.

Previous Story

‘Trending Topic’ dari Facebook Segera Hadir?

Next Story

Huawei Luncurkan Smartphone Tahan Air Huawei Honor 3

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

iPad-Mini-7-2024-Resmi-Dijual,-Ini-Perbandingannya-dengan-Tablet-Lainnya

iPad Mini 7 2024 Resmi Dijual, Ini Perbandingannya dengan Tablet Lainnya

Tablet mungil terbaru garapan Apple akhirnya resmi tersedia di Indonesia,
8 Fitur Tab S10 Series

8 Fitur Galaxy AI yang Mempermudah Pekerjaan di Samsung Galaxy Tab S10 Series

Siapa yang masih ragu untuk beralih bekerja menggunakan tablet karena