Dark
Light

Fitur Room di Windows Phone Akan Segera Dihilangkan Pertengahan Juni 2015

1 min read
June 16, 2015

Microsoft kembali mengingatkan kepada para pengguna Windows Phone melalui email bahwa mulai pertengahan Juni 2015, fitur Rooms akan dihentikan dukungannya.

Meskipun demikian, pengguna masih dapat mengakses kalender, foto dan catatan tetapi tidak akan bisa membuat room baru atau mengirimkan pesan melalui fitur Room chat. Setelah dukungan ini berakhir, untuk mengakses konten yang pernah dibuat di dalam Room akan menjadi berbeda.

room for family

Pada Windows Phone 8 dan 8.1, room yang sudah pernah dibuat masih dapat diakses. Kita tetap dapat melihat dan menggunakan kalender, foto dan catatan pada perangkat kita. Namun kita tidak akan bisa membuat room baru atau membuat membership baru pada room yang sudah pernah dibuat. Anggota Room jika tidak dapat mengirim pesan melalui Room chat dan membuat item kalender baru.

Info menarik: Microsoft Perkenalkan Controller Xbox One Khusus untuk Gamer Hardcore

Jika Anda meng-upgrade perangkat menggunakan Windows 10 Mobile Insider Preview maka fitur Rooms akan sama sekali hilang dari perangkat kita. Namun, kita tetap dapat mengakses foto, kalendar dan catatan melalui aplikasi terpisah atau melalui web.

Jika Anda memiliki info yang penting pada ruang Room chat Anda, disarankan untuk membuat salinan percakapan sebelum meng-upgrade perangkat Windows Phone Anda. Kemudian untuk melihat konten dari Room dapat menggunakan apliikasi berikut :

  • Photos – seluruh foto di dalam Room dapat di akses di dalam aplikasi OneDrive app pada folder dengan nama yang sama dengan nama Room.
  • Calender – kalender dapat diakses di aplikasi Calendar.
  • Notes – catatan pada Room, dapat diakses di aplikasi OneNote, di dalam Notebook dengan nama yang sama dengan nama Room.

Untuk melihat konten yang pernah ada dari Web pengguna dapat menggunakan situs Outlook.com dan login menggunakan akun yang sama yang digunakan pada perangkat Windows Phone, lalu mengakses menu Photos, Calender dan Notes pada layanan web tersebut. Cara lain, pengguna dapat login ke Windowsphone.com dan mengakses konten Room dari situs tersebut.

Saya sendiri menggunakan Room untuk mengatur kegiatan bersama istri saya. Berbagai catatan dapat dibuat dalam konteks keperluan keluarga. Dihentikannya dukungan terhadap fitur ini mengurangi kenyamanan bagi pengguna karena Room memudahkan kita mengatur berbagai item foto, chat, kalender dan catatan dalam satu konteks grup.

Sekarang, kita harus menggunakan aplikasi terpisah untuk mengakses berbagai konten tersebut. Mudah-mudahan di Windows 10 Mobile akan ada fitur serupa yang dapat membantu memudahkan pengguna untuk mengatur kegiatan secara kolektif seperti Room ini.

Gambar header: Tanjala Gica/Shutterstock.com

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Blibli Hadirkan “NIKE Official Store”

Next Story

The Last Guardian dan Uncharted 4 Jadi Andalan Sony di E3 2015

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Sejarah Microsoft, Perusahaan Raksasa yang Kian Menggurita

Microsoft mengakuisisi ZeniMax Media pada September 2020 lalu. Dan pada

Dukungan Windows 10 Mobile Akan Dihentikan Akhir Tahun Ini

Microsoft tengah mempersiapkan diri untuk mengucapkan salam perpisahan pada Windows