Dengan datangnya tahun 2022, EA SPORTS FIFA Mobile resmi merilis versi terbarunya pada 18 Januari kemarin. Tentu banyak update dan fitur baru yang turut hadir pada seri terbaru dari game mobile yang membawa olahraga sepak bola tersebut.
“Hari ini menandai awal dari masa depan FIFA Mobile 2022, memberikan puluhan juta pemain di seluruh dunia pengalaman sepak bola yang benar-benar revolusioner dan fleksibilitas untuk menikmati permainan dari berbagai perangkat,” kata Lawrence Koh, Head of EA SPORTS FIFA Mobile.
Game mobile yang sudah mendapatkan lisensi dari klub dan para pemain papan atas dunia ini menawarkan pengalaman bermain sepak bola yang khas, mudah diakses, dan aksi sepak bola yang kini lebih nyata.
Susun Ultimate Team™ sesuai keinginan Anda dan mulai maksimalkan pengalaman bermain melawan teman atau dengan sistem online. Selain ada banyak liga papan atas dunia yang kembali mendapatkan lisensi, seperti Premier League, LaLiga, Major League Soccer (MLS), Serie A, Bundesliga, hingga Ligue 1.
Anda bisa memilih tim-tim terbaik dengan lebih dari 15.000 pemain. Tentunya fitur pertandingan real-time 11 lawan 11 masih tersedia. Anda juga bisa melati pemain bintang sendiri dan mencoba meraih kemenangan!
Lisensi eksklusif lainnya adalah kompetisi sepak bola bergengsi yang membawa tim-tim terbaik Eropa yaitu UEFA Champions League dan UEFA Europa League.
Peningkatan lain pada FIFA Mobile 2022 antara lain stadion baru dan pencahayaan di siang hari, penambahan audio komentator dengan banyak pilihan bahasa, dan suara efek stadion seperti keseruan penonton.
Para pemain yang menggunakan perangkat mobile high-end juga dapat menyesuaikan pengaturannya untuk merasakan pengalaman baru dalam kualitas 60 FPS sehingga permainan jadi lebih halus dan responsif.
“Pembaruan besar-besaran untuk FIFA Mobile telah dilakukan selama bertahun-tahun,” kata Jace Yang, General Manager EA Tiongkok.
“Kami telah mendengarkan feedback dari para pemain di seluruh dunia yang telah menginformasikan fitur dan peningkatan baru pada pengalaman bermain game, membantu kami menciptakan salah satu pengalaman sepak bola paling imersif dan autentik di perangkat mobile.”