Tombol “Like” milik Facebook akan segera memiliki teman. Situs jejaring sosial tersebut dikabarkan sedang mempersiapkan tombol “Want” untuk segera diimplementasikan di situsnya.
Tombol “Want” ini nantinya akan bisa digunakan oleh pengguna Facebook untuk menandai hal-hal yang diinginkan berupa produk yang ada di konten Facebook mereka. Tombol ini juga dipersiapkan untuk mengantisipasi produk Facebook lainnya yang berhubungan dengan social-commerce dimana brand nantinya akan bisa melihat popularitas produk mereka di kalangan pengguna Facebook.
Pihak Facebook sendiri belum memiliki pengumuman resmi ataupun mengkonfirmasi adanya rencana untuk merilis tombol “Want” ini. Namun beberapa indikasi teknis di website Facebook sudah menjadi indikasi kuat mengenai adanya rencana dari Facebook untuk merilis tombol “Want” ini.
sumber: CNN