Dark
Light

Facebook Rilis Aplikasi Baru Khusus Seleb Bernama ‘Mentions’

1 min read
July 20, 2014

Facebook kembali merilis sebuah aplikasi baru yang diberinama Mentions. Tetapi alih-alih dapat digunakan untuk semua orang, aplikasi Mentions ternyata dirancang untuk kalangan public figures atau para selebritis yang mempunyai fan pages sehingga makin memudahkan interaksi dengan jutaan penggemar mereka.

Secara umum Mentions ini tidak berbeda dengan aplikasi induk Facebook, karena di dalamnya pengguna juga akan berinteraksi melalui akun Facebook. Hanya saja tampilan yang ada untuk diakses pengguna dirancang lebih interaktif. Sebagaimana fitur-fitur Facebook, pengguna Mentions dapat membagikan status, foto dan video atau bergabung dengan percakapan yang sedang jadi trending.

mention_1

Disediakan pula tool notifikasi yang akan menjadi pusat pemberitahuan apabila ada media atau selebritis lain yang me-mention selebritis tersebut. Serta fitur Live Q & A yang memungkinkan selebritis untuk melemparkan pertanyaan secara live kepada para fans. Bisa tentang apapun, dengan tujuan makin mendekatkan tokoh idola dan para fans.

 

Info Menarik: Fokus ke Windows Phone, Microsoft Akan Pensiunkan Nokia X Android

 

Selain yang disebutkan di atas, mayoritas fitur yang ada di Facebook dapat ditemukan di aplikasi Mentions. Hanya saja karena aplikasi ini dirancang khusus untuk para orang-orang ternama, maka seluruh konten baik status, foto dan video yang ditampilkan di timeline berasal dari selebritis lain yang diikuti oleh pengguna.

mentions_2

Rilisnya Mentions bukanlah sebuah kejutan sebenarnya, karena aplikasi ini sempat terendus media saat masih dalam tahap pengembangan oleh Facebook Creative Labs.

Dikarenakan aplikasi Mentions dirancang khusus untuk para selebritis yang mempunyai akun yang terverifikasi mulai penyanyi, aktris, aktor, atlit, dan tokoh ternama lainnya, jadi sobat Trenogoers harus berbesar hati apabila tidak bisa mencicipi aplikasi ini di smartphone sobat.

Sementara itu bagi public figure yang telah memiliki akun yang terverifikasi dapat mengirimkan permintaan akses melalui tautan ini atau dengan mengunduh aplikasinya dari App Store dan melakukannya langsung dari smartphone.

Sumber berita Ubergizmo dan gambar header Newsroom.fb.

Previous Story

Game Android Pilihan 14 – 20 Juli 2014

Next Story

Guvera #Play Tawarkan Akses Jutaan Musik Legal Secara Gratis Dengan Sisipan Iklan

Latest from Blog

Don't Miss

Meta sedang siapkan chatbot AI untuk produk-produknya

Meta Segera Luncurkan Chatbot AI dengan Banyak Kepribadian

Sejak ChatGPT diluncurkan November tahun lalu, chatbot AI terus menjadi
Meta generative AI

Meta Siap Integrasikan Generative AI ke WhatsApp, Messenger, dan Instagram

Meta bakal mengintegrasikan generative AI ke berbagai produknya. Kabar tersebut