Facebook baru saja mengumumkan fitur baru bernama Reactions yang saat ini sedang dalam proses pengujian. Reactions adalah fitur tambahan tombol like dimana nantinya terdapat sejumlah pilihan ekspresi guna menunjukkan reaksi terhadap suatu post atau status.
Sempat muncul dalam rumor namun kini proses pengujian fitur baru tersebut sudah dipastikan dimulai menyusul konfirmasi resmi Facebook melalui ruang khusus persnya.
Jadi sederhananya, fitur Reactions ini datang dalam rupa sekumpulan emoji, total ada enam emoji yang disediakan di samping tombol suka yang sudah lebih dulu ada. Keenam emoji ini akan menjadi pilihan bagi pengguna untuk mengekspresikan diri, apakah mencintai yang berarti sangat suka, lucu, senang, terkejut, sedih dan marah.
Dalam keterangan tertulisnya Facebook mengatakan bahwa fitur baru ini akan diujikan di dua negara, Irlandia dan Spanyol sebelum diterapkan secara global untuk seluruh penggunanya.
Info Menarik: Tampilan Facebook Notes Berubah Jadi Lebih Apik
Fitur semacam ini tentu bukan hal baru bagi Anda pengguna jejaring sosial, tapi di Facebook, khususnya kontroversi soal ekspresi telah lama jadi perbincangan hangat. Terkini Facebook diberitakan sedang mempertimbangkan untuk memajang tombol dislike, tapi belakangan diyakini mentah di tengah jalan.
Fitur Reactions ini bisa jadi merupakan jalan tengah atas polemik yang kadung mengemuka. Sekarang apabila fitur ini benar-benar terwujud, Facebook berarti akan memberikan tujuh buah pilihan ekspresi, jikapun tidak akan ada tombol dislike, paling tidak dengan tombol marah seseorang bisa tahu Anda tidak suka dengan komentarnya.
Sumber gambar header Shutterstock.