Dark
Light

Facebook Hasilkan Satu Juta Dollar Per Hari Dari “Sponsored Stories”

1 min read
July 27, 2012

Baru-baru ini Mark Zuckerberg mengumumkan kepada para pemegang saham Facebook mengenai kondisi finansial dari perusahaan jejaring sosial asal AS tersebut. Bersama dengan tiga eksekutif lainnya, Mark membahas mengenai produk-produk iklan di Facebook yang saat ini menguasai 86% dari total revenue perusahaan tersebut.

Zuckerberg juga menggaris bawahi bahwa Facebook mengantongi satu juta dollar per hari hanya dari “Sponsored Stories”, salah satu produk iklannya yang luar biasa populer di kalangan pengiklan. Mark juga menekankan bahwa kira-kira setengah dari angka tersebut masuk melalui perangkat mobile.

Sheryl Sandberg, salah satu eksekutif Facebook bahkan menyatakan bahwa “Sponsored Stories” lebih disukai oleh pengguna ketimbang iklan yang ditampilkan di sebelah kanan situs web Facebook. Fakta lain yang diungkapkan oleh eksekutif Facebook adalah pertumbuhan pengguna mobile yang bertumbuh 67% menjadi 543 juta dari total 1 milyar pengguna yang dimiliki Facebook.

sumber: mashable

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

XL Sediakan Pengalaman Augmented Reality Lewat Aplikasi Untuk Android

Next Story

CEO Facebook Bantah Rumor “Facebook Phone”

Latest from Blog

Don't Miss

Meta sedang siapkan chatbot AI untuk produk-produknya

Meta Segera Luncurkan Chatbot AI dengan Banyak Kepribadian

Sejak ChatGPT diluncurkan November tahun lalu, chatbot AI terus menjadi

Alasan Meta Rilis Threads, Pesaing Twitter

Elon Musk resmi membeli Twitter seharga US$44 miliar pada Oktober