Evernote mengumumkan lewat situs resmi mereka bahwa tampilan layanan mereka untuk versi web telah dipebaharui dengan desain yang lebih ‘bersih’ dan beberapa peningkatan layanan.
Evernote sendiri merupakan sebuah layanan yang memungkinkan pengguna untuk membuat catatan atas pengingat berbagai hal yang Anda temui. Layanan ini tersedia untuk versi web, tablet, dan untuk pengguna ponsel.
Beberapa tampilan fasilitas yang diperbaharui adalah yang berkaitan dengan proses berbagi catatan secara individu. Evernote memungkinkan pengguna untuk membagikan catatan ke jejaring sosial seperti Twitter atau Facebook serta lewat IM atau email, kini tampilan fitur share ini telah diperbaharui. Tampilan yang baru berfoskus pada bagian utama dari konten catatan, sehingga memudahkan pengguna untuk mengetahui dengan cepat konten apa yang sedang dibagikan serta memudahkan untuk membagikan lagi konten tersebut ke jejaring yang Anda inginkan. Evernote juga memudahkan pengguna untuk melihat konten dari catatan yang berupa Slideshow, pengguna tinggal mengklik ikon Slideshow untuk membuka fasilitas Slideshow View. Jika Anda login ke akun Evernote Anda di web, dengan mudah Anda juga bisa menyalin catatan yang dibagikan oleh teman Anda ke akun Anda.
Selain fitur di atas, Evernote juga melakukan peningkatan dari sisi visual untuk versi web, semua desain ikon notebook telah didesain ulang, ada tambahan label di bagian atas daftar catatan yang memudahkan pengguna untuk mengetahui keterangan catatan apa yang sedang dibuka. Tampilan bar hijau yang ada di bagian atas aplikasi juga diperbaharui dengan perbaikan pada bagian teks agar tampil lebih jelas.
Untuk pengguna yang mengakses Evernote versi web dari layar kecil, ada panah ‘hide – show’ untuk menghilangkan panel bagian kiri agar tampilan layar menjadi lebih luas. Panah ini bisa ditemukan di bagian bawah dari daftar catatan.
Evernote sendiri kini telah tersedia dalam bahasa Indonesia, mereka juga melihat potensi pasar Indonesia sebagai target pasar mereka, termasuk dukungan atas pengembang lokal. Salah satunya adalah dengan mendukung acara hackathon dalam gelaran acara Sparxup Awards 2012.
Via: TheNextWeb.