Dark
Light

Evercoss Luncurkan Duet Smartphone 4G Rp 1 Juta-an, Winner T3 dan Elevate Y3+

1 min read
November 11, 2015

Tak mau kalah dengan Smartfren yang meluncurkan Galaxy J2, Evercoss kemarin, Selasa (10/11/2015) juga secara resmi merilis smartphone 4G murah terbarunya. Bukan satu tapi dua sekaligus, yaitu Winner T3 dan Elevate Y3+.

Kedua smartphone ini merupakan karya pertama Evercoss di kategori perangkat berteknologi 4G dan menjadi bukti keseriusan mereka dalam bersaing melawan brand-brand lokal maupun global.

Dalam momen peluncuran itu, Evercoss membeberkan teknologi apa yang mereka benamkan untuk Winner T3 dan Elevate Y3+ yang masing-masing diplot untuk kalangan pengguna pemula dan pengguna yang lebih “melek” pada spesifikasi perangkat.

Evercoss Winner T3

Varian Winner T3 mengemban misi untuk menjadi teman bagi pengguna pemula di kelas entry level yang tak begitu memperhitungkan spesifikasi. Ponsel ini dibalut layar 4 inci dengan resolusi 800 x 480 piksel. Bagi Anda yang “aware”, tentu merasa spek ini terlalu standar, tapi bagi pengguna yang baru beralih ke smartphone, hal-hal semacam ini bukanlah pertimbangan utama.

evercoss_winner_t3_front_silver

Namun dalam hal performa, Evercoss tampaknya ingin agar ponsel pintarnya dapat mengimbangi kebutuhan aktivitas yang akan timbul akibat dari ketersediaan internet ngebut 4G LTE. Tak heran bila mereka membenamkan prosesor 64-bit quad-core dari MediaTek yang mempunyai kecepatan clock 1,0GHZ, ditopang oleh RAM 1GB, memori internal 8GB dan baterai sebesar 1.500mAh.

Evercoss juga menambahkan slot microSD yang dapat menampung memori tambahan hingga 32GB. Dan seperti sebagian besar smartphone keluaran terbaru, Winner T3 juga sudah mengusung sistem operasi Android 5.1 Lollipop.

Pengguna yang gemar jepret-menjepret pun dipastikan memperoleh apa yang diinginkan dengan adanya kamera di belakang sebesar 5MP plus kamera depan 2MP. Teknologi MiraVision dan LED flash menjadi tambahan yang memanjakan.

Selebihnya, Evercoss Winner T3 dibekali fitur-fitur canggih seperti dual SIM, gesture smart access, GPS, 3D gravity sensor, Bluetooth dan WiFi.

Evercoss Elevate Y3+

Sementara itu, Elevate Y3+ menawarkan layar yang sedikit lebih lega, yakni 5 inci dan juga resolusi yang lebih tinggi di 1280 x 720 piksel. Di atas kertas, praktis Elevate Y3+ punya kualitas visual yang lebih baik.

Lanjut ke jeroannya, Elevate Y3+ dimotori oleh prosesor yang sama dengan sang adik, CPU quadcore dari MediaTek. Bedanya, Elevate Y3+ punya RAM 2GB dan memori internal 16GB. Dua kali lebih lega ketimbang Winner T3. Sementara baterainya berkapasitas 2.100mAh.

Hasil jepretan Elevate Y3+ juga dipastikan lebih jernih berkat kamera 8MP yang menghuni bagian belakang perangkat dan kamera 5MP untuk keperluan selfie.

Elevate Y3+ juga dibekali dual SIM, gesture smart access, GPS, 3D gravity sensor, Bluetooth, WiFi dan pastinya sistem operasi Android 5.1 Lollipop.

Harga dan Ketersediaan

Evercoss Elevate Y3+ dijual dengan harga Rp 1.499.000 dan bisa mulai dipesan melalui skema preorder mulai tanggal 11-22 November di situs Lazada. Sementara, Winner T3 dapat langsung dibeli pada 11-25 November, juga di Lazada dengan harga Rp 999.000. Ada empat warna yang bisa dipilih, antara lain Black, White, Silver dan Blue. Di sana Winner T3 dan Elevate Y3+ akan ditawarkan dalam paket bundling Telkomsel.

Sumber berita Viva, Liputan6 dan Evercoss.

Facebook Siap Hadirkan Fitur Pengenalan Wajah Pada Aplikasi Messenger
Previous Story

Facebook Siap Hadirkan Fitur Pengenalan Wajah Pada Aplikasi Messenger

Next Story

Bhinneka Umumkan Perolehan Pendanaan 300 Miliar Rupiah dari Ideosource

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO Pamer Case Eksklusif Maison Kitsuné dan Booth Interaktif Find X8 Series di Desa Kitsuné, Bali

OPPO berhasil menciptakan pengalaman unik bagi para penggemar teknologi dan
Realme-GT-7-Pro-Diluncurkan-Secara-Global,-Pertama-dengan-Chipset-Snapdragon-8-Elite

Realme GT 7 Pro Diluncurkan Secara Global, Pertama dengan Chipset Snapdragon 8 Elite

Lewat acara peluncuran bertajuk “Explore the Unexplored”, Realme telah memperkenalkan