Dark
Light

eBuddy Jalin Kerjasama dengan TokBox

1 min read
May 7, 2009

eBuddy hari ini mengumumkan perjanjian kerjasama dengan perusahaan berbasis Silicon Valley, TokBox. Kerjasama ini nantinya akan memungkinkan pengguna layanan video chat TokBox untuk menggunakan instant messaging dari eBuddy.

eBuddy yang bermarkas di Amsterdam ini melalui CEO-nya menyatakan bahwa permintaan dari pengguna eBuddy adalah dukungan video chat. Jan-Joost Rueb (CEO eBuddy) juga mengklaim bahwa eBuddy mendapat 18juta unique visitor tiap bulannya.

Video chat ini juga berjalan diatas beberapa platform besar seperti AIM, MSN, G-Chat, Windows Live Messenger, dan Yahoo Messenger. Dan semua platform ini bisa diakses langsung dari eBuddy tanpa menginstall perangkat lunak tambahan.

Di Indonesia sendiri eBuddy ini cukup populer, bahkan merupakan perangkat lunak IM mobile paling populer di kalangan pengguna perangkat mobile. Hampir semua orang yang saya kenal lebih memilih eBuddy Mobile daripada YM karena lebih banyak dukungan untuk platform IM lainnya. Saya sendiri lebih memilih untuk tidak menggunakan eBuddy, melainkan saya lebih memilih Nimbuzz semata-mata karena Nimbuzz mendukung Skype yang lumayan sering saya gunakan menelepon rekan-rekan di luar negeri.

Bagaimana dengan anda? Perangkat IM mobile apa yang anda gunakan dan apa alasan anda menyukainya?

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

2 Comments

  1. Sayang di Windows Mobile saya, eBuddy tidak bisa berjalan sempurna, sering crash. Akhirnya saya pake EQO Mobile karena support berbagai macam Protokol IM

  2. Sayang di Windows Mobile saya, eBuddy tidak bisa berjalan sempurna, sering crash. Akhirnya saya pake EQO Mobile karena support berbagai macam Protokol IM

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Dagdigdug BB App Screenshot

Next Story

Facebook Upgrade Fitur Analytics

Latest from Blog

Don't Miss

Google Singkap Project Starline, Teknologi Video Call Masa Depan yang Amat Realistis

Sebagian besar dari kita mungkin sudah muak dengan yang namanya

Microsoft Teams Kini Tawarkan Video Chat Gratis Selama 24 Jam via Browser

Pandemi masih belum menunjukkan tanda-tanda akan berakhir dalam waktu dekat,