Dark
Light

Diresmikan, HTC Desire 650 Dirancang Agar Nyaman Digenggam

1 min read
November 25, 2016

HTC resmi memperkenalkan smartphone Desire 650 tak lama setelah peresmian HTC 10 Evo. Berbeda dengan 10 Evo, HTC Desire 650 merupakan smartphone kelas lowend yang menawarkan desain panel belakang yang unik.

Kendati terbuat dari plastik, panel belakang HTC Desire 650 diracik dengan dua pola yang unik dan terlihat berbeda. Bagian atas panel dibuat mulus seperti perangkat pada umumnya, tapi separuh ke bawah bebentuk grip beralur yang memberikan rasa mantap saat digenggam.


HTC-Desire-650 (1)

Perihal perangkat, HTC Desire 650 menggunakan layar 5 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel yang ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon di otak utamanya. Sayang HTC belum memberikan rincian model yang dibenamkan. Lebih jauh, HTC menyematkan RAM 2GB, memori 16GB dan fitur konektivitas yang cukup lengkap seperti 4G LTE, Wifi, Bluetooth dan NFC.

Sepasang kamera dapat ditemukan di bagian belakang dan depan masing-masing 13MP dan 5MP. Pengalaman audio di Desire 650 menghadirkan sensasi yang berbeda berkat hadirnya teknologi BoomSound yang dibenamkan di headphone yang masuk dalam paket penjualan.

HTC-Desire-650 (3)

Mempunyai bobot 140 gram, ponsel membawa baterai 2.200mAh dengan Android 6.0 Marshmallow sebagai sistem operasi pilihan. Untuk membuatnya berbeda, HTC membingkai sisi tatap muka dengan Sense 8 UI, custom UI asli kreasinya.

Soal ketersediaan, HTC mengonfirmasi bahwa jagoan barunya ini bakal dirilis di bulan Desember di Taiwan dengan banderol di kisaran $170. Dan mengingat beberapa seri HTC sudah berkiprah di Amerika, maka kemungkinan besar HTC juga bakal memboyong Desire 650 menyusul varian Bolt.

Sumber berita HTC.

Previous Story

iKeybo Ialah Keyboard Proyeksi Laser Serbaguna

Next Story

Deals@DS Minggu Ini (25 November – 1 Desember 2016)

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO-Find-X8-Series-Hadir-dengan-Sistem-Kamera-Hasselblad-dan-Flux-Theme,-Siap-Abadikan-Momen-Liburan-Akhir-Tahun

OPPO Find X8 Series Hadir dengan Sistem Kamera Hasselblad dan Flux Theme, Siap Abadikan Momen Liburan

Liburan akhir tahun identik dengan momen-momen spesial yang wajib diabadikan.
Rayakan-Momen-Akhir-Tahun,-Ini-Daftar-Harga-Promo-Spesial-Xiaomi-Carnival-12.12

Rayakan Momen Akhir Tahun, Ini Daftar Harga Promo Spesial Xiaomi Carnival 12.12

Untuk memeriahkan momen spesial akhir tahun, Xiaomi menghadirkan kampanye Xiaomi