Dark
Light

Desain Unik Keyboard Logitech Baru Ini Ditujukan Untuk Memaksimalkan Kenyamanan

1 min read
January 16, 2020

Keyboard hampir tak dapat dipisahkan dari aktivitas para pekerja modern. Ia merupakan salah satu periferal input terpenting dalam berkreasi dan berinteraksi dengan konten digital. Seiring berjalannya waktu, produsen terus berupaya menyempurnakan desain serta memperbarui teknologinya agar perangkat lebih nyaman serta presisi. Dan faktor ergonomi sering dijadikan kiblat perancangan.

Sebagai nama yang berpengalaman di bidang penyediaan aksesori PC, Logitech sudah lama mengedepankan aspek ergonomis di produk-produknya. Anda mungkin tak asing lagi dengan lini mouse MX. Logitech sempat menghidupkan lagi fungsi trackball lewat MX Ergo serta mengusung desain berdiri di MX Vertical. Buat mendampingi mouse MX, perusahaan asal Swiss itu memperkenalkan papan ketik anyar yang tak kalah unik. Logitech menamainya Ergo K860.

Logitech Ergo K860 ialah keyboard split dengan konstruksi melengkung. Produsen menjelaskan, wujud papan ketik yang tidak biasa ini bertujuan untuk mengurangi tekanan dan ketegangan otot di pergelangan tangan dan lengan. Menariknya lagi, Ergo K860 siap mendukung setidaknya dua jenis metode pemakaian: ketika Anda duduk normal di depan layar, serta sewaktu Anda menggunakan standing desk – bekerja sambil berdiri kabarnya bisa meminimalkan resiko nyeri bahu dan punggung.

Ergo K860 3

Selain struktur melengkung, Ergo K860 menyajikan layout tombol yang terbagi dalam dua zona (split). Tuts di masing-masing zona dibuat sedikit menyerong, membentuk huruf V. Gunanya adalah agar posisi lengan lebih santai, tidak dipaksa harus tegak lurus seperti menggunakan keyboard standar. Ergo K860 sendiri merupakan papan ketik full-sized, artinya Anda disuguhkan tombol lengkap dengan numpad.

Ergo K860 1

Aspek unik lain dari Ergo K860 berkaitan dengan dukungannya terhadap posisi bekerja sambil berdiri (menggunakan standing desk). Ketika umumnya keyboard lain memiliki sepasang kaki retractable di area belakang, kaki Ergo K860 malah berada di depan, membuat papan ketik jadi ‘menungging’ ketika kaki dikeluarkan. Sekali lagi, hal ini dimaksudkan buat mengikuti postur tubuh dan mengurangi ketegangan otot pergelangan.

Ergo K860 4

Logitech tidak lupa membekali Ergo K860 bersama wrist rest. Bagian ini mendapatkan perhatian istimewa dan dibuat dari tiga lapis material berbeda: memory foam di paling bawah, dilapis oleh busa padat, kemudian dilindungi bahan kain yang mudah dibersihkan.

Ergo K860 kompatibel ke perangkat bersistem operasi Mac dan Windows, tersambung secara wireless via dongle USB. Keyboard dapat terkoneksi ke tiga device sekaligus serta ditopang fitur Logitech Flow. Sayangnya, K860 tidak dibekali sistem backlight yang bisa membantu pengoperasian di kondisi gelap. Kemudian ia juga tidak memiliki baterai built-in. Tenaganya dipasok oleh sepasang baterai AAA yang kabarnya mampu bertahan sampai dua tahun.

Produk rencananya akan mulai dipasarkan di bulan ini pertama kali lewat website Logitech, kemudian hadir secara retail pada bulan Februari 2020. Ergo K860 dibanderol seharga US$ 130.

Via The Verge.

Previous Story

Sambut Six Invitational 2020, Ubisoft Luncurkan Battle Pass dan Event The Stadium

Next Story

[Panduan Pemula] Cara Membuat Grup Chat di Facebook Messenger

Latest from Blog

Don't Miss

Logitech-G-Hadirkan-Keyboard-Gaming-Low-profile-G915-X-LIGHTSPEED-TKL-1

Logitech G Hadirkan Keyboard Gaming Low-profile G915 X LIGHTSPEED TKL

Logitech G telah mengumumkan keyboard gaming terbarunya di Indonesia, G915

Logitech Rilis Mouse Bluetooth Nirkabel M196, Tawarkan Kenyamanan dengan Daya Tahan Lebih Lama

Logitech resmi meluncurkan produk terbaru, yaitu mouse nirkabel bluetooth M196.