Dark
Light

Dengan uHoo, Tak Ada Polutan Udara yang Lewat dari Pengawasannya

1 min read
May 11, 2016

Kita semua pastinya tahu bahwa polusi udara bisa terjadi di mana saja, baik di luar maupun di dalam ruangan. Itulah mengapa perangkat macam air purifier eksis. Namun ketimbang mengandalkan perangkat penjernih udara semacam itu, mungkin akan lebih baik kalau kita yang mengubah kebiasaan-kebiasaan buruk yang bisa berakibat pada polusi udara di dalam rumah, seperti misalnya meletakkan cairan pembersih yang mengandung zat kimia berbahaya sembarangan.

Untuk itu sebelumnya kita harus tahu lebih dulu apa saja yang terkandung dalam udara di ruangan. Di pasaran memang sudah ada perangkat sensor udara, namun sepertinya belum ada yang secanggih dan sekomprehensif perangkat bernama uHoo berikut.

Wujud uHoo terbilang ringkas dengan diameter 85 mm dan tinggi 158 mm. Bobotnya pun tidak lebih dari 200 gram. Hal ini menjadikannya ideal ditempatkan di dalam rumah sekaligus di kantor, di kamar hotel, dan di ruangan lainnya selama ada Wi-Fi.

Di balik fisiknya yang simpel tersebut, tertanam 8 buah sensor untuk memonitor parameter yang berbeda, mulai dari suhu ruangan, kelembaban, tekanan udara, partikel maupun senyawa kimia berbahaya. Tetapi yang membuat uHoo lebih istimewa dibanding perangkat sensor udara lain, ia juga dapat mengukur kadar karbon dioksida, karbon monoksida dan ozon.

Meski fisiknya ringkas, uHoo termasuk salah satu perangkat sensor udara yang paling komprehensif / uHoo
Meski fisiknya ringkas, uHoo termasuk salah satu perangkat sensor udara yang paling komprehensif / uHoo

Semua data yang dicatat akan diteruskan menuju ke aplikasi pendamping di smartphone. Di situ pengguna juga akan diberi tips praktis untuk membantu menjaga kualitas udara sebersih mungkin. Perlu diingat, uHoo sama sekali tidak akan menyaring udara, Anda-lah yang harus bertindak ketika polusi udara terdeteksi cukup parah.

Namun Anda tak perlu khawatir, pasalnya uHoo dapat memberikan peringatan secara real-time ketika polusi udara di dalam ruangan tempatnya berdiri sudah mencapai titik rawan. uHoo memakai konektivitas Wi-Fi untuk meneruskan data sekaligus mengirim notifikasi ke smartphone.

Saat ini uHoo masih dalam tahap penggalangan dana melalui platform Indiegogo. Harganya dipatok di angka $139 untuk versi Premium, atau $89 untuk versi Classic yang mengemas lima sensor saja ketimbang delapan.

Previous Story

Program Solusi Desa Broadband Terpadu 2016 Ajak Inovator Muda Atasi Masalah Desa Tertinggal

Next Story

Action Cam Ini Bisa Merekam dan Meneruskan Video 3D Secara Real-Time

Latest from Blog

Don't Miss

EZVIZ-Umumkan-Rangkaian-Perangkat-Smart-Home-Impian-di-Indonesia-1

EZVIZ Umumkan Rangkaian Perangkat Smart Home Impian di Indonesia

EZVIZ meluncurkan rangkaian perangkat smart home terbarunya di Indonesia, dalam
MediaTek_Dimensity_9200_Plus

SOC Mediatek untuk Smartphone, IoT, dan Chromebook Dipamerkan di Indonesia

Setelah vakum selama beberapa tahun, Mediatek akhirnya menggelar acara kembali