Dark
Light

D.G.P New World Adopsi Sistem Game V-Pet NFT dengan Gaya Piksel Lucu

1 min read
June 3, 2022
Sumber: D.G. Pals

Hadir salah satu game NFT dan metaverse menarik yang dihadirkan dengan sistem V-Pet bergaya piksel. D.G.P New World telah resmi dirilis pada 23 Mei 2022.

Sumber: D.G. Pals

D.G.P New World sendiri akan membawa Anda sebagai pemain untuk merawat D.G.Eggs. Nantinya bila telur dengan sebutan D.G.Eggs tersebut menetas, maka Anda bisa menggunakannya untuk menjelajahi area map beranam Panterra.

Uniknya, D.G.Eggs akan bisa digunakan untuk dipersiapkan ke fitur D.G.P: Legends dan D.G.Verse. Untuk meningkatkan kemampuan dari partner Anda dengan sebutan D.G.Pal, maka membutuhkan waktu agar bisa digunakan ke seluruh sistem gameplay sepenuhnya secara otomatis.

Sumber: D.G. Pals

Anda bisa membawa hingga 10 D.G.Eggs untuk dapat mengakomodasi di area peternakan dan para pemain bisa memperoleh informasi seputar aktivitas dari D.G.Pal melalui fitur Log Riwayat.

Selain itu Anda juga bisa mempelajari berbagai macam spesies dan evolusi dari D.G.Pals dan setiap D.G.Egg membutuhkan waktu 5 hari untuk menetas. Selama masa pertumbuhan dari D.G.Pal, maka Anda dapat memberikan kesempatan bagi para penjelajah untuk meraih Panterra Opal ($OPL).

Semua D.G.Pal memiliki berbagai macam kegiatan untuk proses evolusi, antara lain:

– Mengunjungi berbagai tempat/area New World Island baik hutan atau pantai.
– Lakukan berbagai macam aktivitas dan kehidupan sehari-hari dari D.G.Pals.
– Tingkatkan dan kembangkan kemampuan D.G.Pals menjadi Prime dan bisa dicetak menjadi NFT.

Sumber: D.G. Pals

Benar, agar Anda bisa meraih NFT maka diperlukan mencapai status D.G.Pals ke posisi Prime atau status tertinggi. Ada banyak macam evolusi yang bisa terjadi dengan melakukan berbagai macam aktivitas, baik sistem daily maupun event.

Peningkatan status dari D.G.Pals juga tidak bisa ditentukan dan akan meningkat secara acak tergantung dari tipe kelangkaan masing-masing D.G.Pals milik Anda. Nantinya setiap evolusi juga akan memiliki penanganan yang unik termasuk bentuk Prima, statistik, dan kepribadian/attribute.

Nantinya, Anda juga bisa mengikuti berbagai macam event menark di D.G.P New World untuk meraih berbagai macam title untuk D.G.Pals milik Anda.

Sumber: D.G. Pals

Jadi sangat penting untuk mengembangkan proses evolusi D.G.Eggs Anda hingga menjadi D.G.Pals dan mengikuti berbagai macam event hingga ke posisi Prime. Setelah mendapatkan NFT Prime, Anda siap melaksanakan perlawanan berikutnya ke D.G.P Legends.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Hybrid.IDN (@hybrid.dojo)

Previous Story

Decentraland Launches New Feature Allowing Third-Party NFTs to Appear In-Universe

Next Story

Format Baru, Valve Umumkan Jadwal Acara The International 11 Singapura

Latest from Blog

Don't Miss

Tren metaverse di tahun 2023

Akankah Tren Metaverse Berakhir Prematur di Tahun 2023?

Entah Anda menyadarinya atau tidak, namun istilah “metaverse” belakangan ini
Teaser game NFT Square Enix Symbiogenesis

Baru Rilis Teaser, Game NFT Square Enix Tuai Kritik dan Sindiran

Sejak diumumkan pertama kali di akhir tahun 2022, Square Enix