Dark
Light

Chrome 21 Hadir Bawa Fitur Kamera

1 min read
August 1, 2012

Peramban milik Google, Chrome baru saja merilis update terbarunya Chrome 21. Chrome terbaru ini terutama sudah mendukung aplikasi web yang menggunakan kamera dan mikrofon.

Seperti Opera 12 yang telah dirilis pertengahan Juni lalu, versi Chrome terbaru telah mendukung fitur HTML5, getUserMedia. Dengan adanya API ini, peramban dapat menangkap input dari kamera dan mikrofon tanpa menggunakan plug in apa pun lagi. Aplikasi semacam Photobooth yang sebelumnya hanya bisa dipakai dengan Opera 12, kini juga bisa digunakan dengan Chrome. Sedangkan dari Chrome Labs sendiri, ada aplikasi Sketchbots untuk membuat sketsa wajah kita dari foto yang diambil langsung dari kamera.

Selain fitur tersebut, dengan update ini Chrome menjadi peramban besar pertama selain Safari yang mendukung Retina display milik Mac. Chrome 21 telah mendukung layar dengan resolusi tinggi semacam Retina display.

Dalam posting blognya, Chrome menjelaskan update lain dari Chrome 21 ini yakni dukungan terhadap Google Cloud Print dan gamepad API. Dengan adanya gamepad API pengembang dapat mengembangkan game dalam peramban dengan input dari gamepad.

Jika Anda menggunakan Chrome, mungkin peramban Anda tersebut sudah secara diam-diam melakukan update. Jika belum menggunakan Chrome, peramban Google Chrome dapat Anda dapatkan di halaman ini.

Previous Story

Kesalahan Data Facebook Berimbas ke Social Bakers, Indonesia Kembali di Urutan Empat

Next Story

Layanan Berbasis Lokasi Yotomo Masih Bertahan, Bakal Perbarui Aplikasi dengan Sistem Point Rewards

Latest from Blog

Don't Miss

Google Luncurkan Model AI Generatif Gemma 2 untuk Para Peneliti dan Pengembang

Tren AI generatif terus berkembang untuk mengisi berbagai kebutuhan dan

Google Bagikan Trik untuk Mengatur Pekerjaan di Gmail Lebih Optimal

Bagi kalangan pekerja digital, berkomunikasi melalui email masih menjadi salah