Dark
Light

Charger Ini Sama Sekali Tidak Memerlukan Colokan Listrik

1 min read
April 26, 2016

Sebesar apapun kapasitas power bank yang Anda punyai, suatu saat Anda pasti memerlukan colokan listrik untuk mengisi dayanya kembali. Namun kini ada solusi alternatif yang sama sekali tidak membutuhkan colokan listrik. Namanya Jiffy.

Jiffy adalah sebuah charger, bukan power bank yang bisa menampung sejumlah daya untuk disalurkan saat diperlukan. Akan tetapi kalau charger umumnya perlu ditancapkan ke colokan listrik, Jiffy tidak.

Jiffy menghasilkan suplai listrik dengan mekanisme kinetik, mirip seperti yang diterapkan pada sejumlah jam tangan. Di bagian sisinya terpasang sebuah tuas yang bisa Anda putar secara konstan untuk menghasilkan energi listrik, yang seketika itu juga akan diteruskan menuju smartphone maupun bermacam perangkat lain yang bisa di-charge lewat USB.

Jiffy dapat mengisi daya beberapa perangkat sekaligus / Indiegogo
Jiffy dapat mengisi daya beberapa perangkat sekaligus / Indiegogo

Sejauh ini mungkin Anda membayangkan kalau proses charging menggunakan Jiffy akan berlangsung lama. Anda salah. Jiffy diklaim telah mengusung teknologi Quick Charge 2.0, yang pada dasarnya sanggup mengisi daya perangkat lebih cepat dari biasanya.

Jiffy meneruskan daya listrik dengan tegangan 5 volt dan arus 2,2 ampere. Arus yang besar ini memungkinkan Jiffy untuk mengisi baterai milik sejumlah perangkat sekaligus. Itulah mengapa pengembangnya juga akan menjual aksesori opsional berupa kabel multi.

Sejauh ini Jiffy masih dalam tahap pengujian dan pengembangan akhir selagi kampanye penggalangan dananya di Indiegogo berlangsung. Konsumen yang tertarik bisa memesannya seharga $25, belum termasuk biaya pengiriman internasional.

Previous Story

Perabot Rumah Tangga yang Tepat Akan Jadikan Hidup Lebih Mudah

Next Story

ZTE Blade L5 Plus Resmi Hadir di Tiongkok dan Thailand

Latest from Blog

Don't Miss

Razer Luncurkan Kipas Pendingin untuk Smartphone, Ada Versi iPhone (MagSafe) dan Universal

Agar suatu perangkat gaming bisa konsisten kinerjanya, dibutuhkan sistem pendingin
Startup securities crowdfunding (SCF) FundEx sediakan alternatif pendanaan untuk UKM, telah mengantongi izin usaha dari OJK per 6 September 2021

Startup SCF FundEx Resmi Beroperasi, Incar Bisnis Digital Peroleh Alternatif Pendanaan

FundEx meramaikan jajaran pemain securities crowdfunding (SCF) dalam menyediakan alternatif