Dark
Light

Cara Mematikan Fungsi Touchscreen Android Saat Anak Menonton Video

1 min read
December 5, 2016

Banyak orang tua masa kini mengalihkan perhatian anaknya dengan memberikan tontonan video baik dari YouTube, Facebook atau rekaman pribadi. Tapi, tak sedikit pula dari mereka yang kemudian dibuat pusing karena anak belum bisa mengontrol gerakan tangan mereka dengan sempurna sehingga menyentuh layar dan mengakibatkan video terhenti, hilang, berganti dan bahkan lebih buruk terhapus.

Anda tentu tidak mau insiden terakhir menimpa Anda. Untuk mencegah hal-hal seperti itu, Anda harus mematikan respon touchscreen ketika disentuh oleh anak. Caranya bagaimana? Yuk, kita coba!

  • Pertama-tama, unduh dahulu aplikasi Touch Lock – Toddler Video di Play Store.
  • Install seperti biasa kemudian jalankan.
  • Setelah dijalankan, Anda akan menemukan sebuah notifikasi yang selalu tampil di bagian atas perangkat Anda. Geser ke bawah untuk menampilkan panel dan tap setiap kali Anda ingin mematikan layar.

Cara Mematikan Fungsi Touchscreen Android Saat Anak Menonton Video_1

  • Untuk mengaktifkan kembali layar, tap dua kali icon bundar di bagian kanan layar perangkat.

Cara Mematikan Fungsi Touchscreen Android Saat Anak Menonton Video

  • Selain mematikan touchscreen, aplikasi juga bisa mematikan hanya tombol Home dan dua tombol yang mengapitnya. Caranya, jalankan aplikasi terlebih dahulu kemudian geser sampai Anda menemukan panel di gambar ini. Tap Enable Now kemudian tap Lock Screen dan ubah posisi dari off ke on. Atau, jika Anda ingin mengunci aplikasi tertentu, Anda juga bisa melakukannya di aplikasi yang sama.

Screenshot_2016-12-05-10-53-57

  • Jika langkah di atas sudah dilakukan, untuk mematikan tombol Home, geser bar notifikasi kemudian tap ikon yang berada di tengah seperti yang ditandai di gambar ini.

Screenshot_2016-12-05-10-57-22

  • Untuk mengembalikan fungsi tombol home, cukup menggeser kembali bar notifikasi dan menekan ikon yang sama. Atau dapat dengan men-tap tombol home sebanyak dua kali.

Selesai, silahkan dicoba!

Gambar header ilustrasi: Pixabay.

Previous Story

Terinspirasi Pokemon Go, White House Luncurkan Aplikasi Augmented Reality

Next Story

Game-Game yang Paling Dinanti di Tahun 2017

Latest from Blog

Don't Miss

Belajar Mobile Photography, Kiat Memotret dengan Kamera Smartphone

Belajar Mobile Photography, Kiat Memotret dengan Kamera Smartphone

Mobile photography adalah salah satu skill penting yang perlu dikuasai

Tips Streetphotography dengan Ponsel 

Kami berbincang dengan mentor dari acara workshop foto Hybrid tentang