Dark
Light

Cara Memasang Tema Baru di Windows 10

1 min read
October 19, 2017

Seperti di versi Windows sebelumnya, Windows 10 juga mendukung pemasangan tema yang nantinya bakal mempercantik tampilan desktop. Microsoft sendiri sudah menyediakan banyak sekali pilihan tema yang bisa diunduh secara gratis dari situs resminya.

Nah, di tutorial ini kita akan coba memasang tema baru di Windows 10 dan juga bagaimana menghapus tema tersebut. Misalnya sudah bosan dan ingin mencoba tema-tema lainnya.

  • Sebelum dipasang, unduh dahulu tema yang sudah disediakan oleh Microsoft, silahkan unduh di sini.

Cara Menginstall Tema di Windows 10_1

  • Setelah diunduh, jalankan seperti Anda memasang aplikasi baru.

Cara Memasang Tema Baru di Windows 10

  • Secara otomatis, tema tersebut akan terpasang di desktop. Sekarang silahkan tutup semua jendela dan lihat hasilnya. Jika Anda kurang suka, tinggal ulangi langkah pertama dan pilih tema yang dirasa paling cocok.

Cara Memasang Tema Baru di Windows 10

Cara Menghapus Tema di Windows 10

Sekarang kita ulas cara menghapus tema yang sudah terpasang.

  • Silahkan kembali ke desktop, kemudian klik kanan dan pilih menu Personalise.

Cara Memasang Tema Baru di Windows 10

  • Terbukalah menu pengaturan tampilan, klik opsi Themes – Theme Settings.

Cara Memasang Tema Baru di Windows 10

  • Di jendela baru, Anda klik kanan tema yang ingin dihapus, lalu klik Delete theme.

Cara Memasang Tema Baru di Windows 10

Secara instan tema akan dihapus dari sistem dan desktop akan menggunakan tema default.

Catatan Penting Mengenai Tema di Windows 10

  • Bahwa ternyata mayoritas tema yang ditawarkan oleh Microsoft tidak hanya mendukung Windows 10, tapi juga Windows 7 dan 8.1.
  • Mayoritas tema memuat gambar sebanyak 8 buah atau lebih, jadi pastikan kuota data Anda mencukupi. Untuk yang memuat 8 gambar, ukurannya kira 8-9MB.
  • Tool Personalise sejatinya hampir sama dengan yang di Windows 7, tapi Microsoft menambahkan langkah Pengaturan yang jauh berbeda. Bagian inilah yang sering membuat banyak pengguna kebingungan.
  • Meskipun tema yang terpasang sudah menyertakan gambar, Anda tetap dapat menambahkan gambar versi sendiri.

Sumber gambar header Pixabay.

Previous Story

I’m Back Hidupkan Kembali Kamera Analog Menjadi Kamera Digital

Next Story

Hadirnya Oorth dan Kesempatan Media Sosial Lokal untuk Bersaing

Latest from Blog

Don't Miss

Belajar Mobile Photography, Kiat Memotret dengan Kamera Smartphone

Belajar Mobile Photography, Kiat Memotret dengan Kamera Smartphone

Mobile photography adalah salah satu skill penting yang perlu dikuasai

Tips Streetphotography dengan Ponsel 

Kami berbincang dengan mentor dari acara workshop foto Hybrid tentang