Dark
Light

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

1 min read
January 8, 2015

BBM atau BlackBerry Messenger merupakan salah satu aplikasi chat yang paling populer di tanah air. Dulunya aplikasi ini ekslusif hanya bisa digunakan di perangkat BlackBerry. Namun seiring waktu BBM akhirnya bisa dicicipi oleh perangkat Android dan iOS.

Bagi pemula yang barusan migrasi ke Android dan baru pertama kali merasakan BBM, sedikit banyak akan kesulitan dalam menggunakan fitur-fitur yang ada. Salah satunya adalah cara invite PIN BBM pengguna lain baik teman, keluarga atau kenalan lain.

Tapi tak perlu risau, artikel tutorial ini akan memberikan petunjuk lengkap cara invite PIN BBM menggunakan perangkat Android.

  • Jalankan aplikasi BBM di perangkat Anda, setelah itu tap tab paling kiri yang berlabel garis susun tiga, lihat gambar untuk lebih jelasnya.

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

 

Info Menarik: Mau Tahu Cara Update Windows 7 Secara Manual? Seperti Ini

 

 

  • Berikutnya tap menu Invites.

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

  • Di jendela ini tap menu Add Contact.

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

 

Info Menarik: Cara Mudah Mengganti Keyboard Pada iOS

 

 

  • Di panel popup pilih salah satu, boleh Add by Barcode Scan atau Add by PIN.

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

  • Jika Anda pilih Add by Barcode Scan, syaratnya perangkat teman yang akan Anda tambahkan harus dekat dan dalam kondisi BBM berjalan. Minta teman Anda untuk menampilkan barcode-nya, kemudian dekatkan kamera perangkat ke barcode tersebut, tunggu sampai ada pemberitahuan bahwa PIN sudah ditambahkan.

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

  • Tetapi jika perangkat yang akan ditambahkan jauh atau Anda hanya mengetahui PIN-nya saja, maka langkah sebelumnya tadi pilih Add by PIN. Baru kemudian ketikkan PIN yang akan ditambahkan, terakhir tap tombol Send.

Cara Invite PIN BBM di Perangkat Android

Selesai, Anda baru saja merampungkan artikel panduan cara invite PIN BBM menggunakan perangkat Android. Selamat mencoba, jika ada yang kurang dimengerti, jangan sunkan untuk meninggalkan komentar menggunakan panel yang sudah disediakan.

———–

Perkaya Wawasan Anda Terkait BBM di Artikel Ini:

Cara Membuat Grup BBM Android
Cara Memblokir Feed Update Status Teman di BBM Android
Cara Membuat Pesan Broadcast di BBM Android
[Ask the Expert] Rangkuman Jawaban Soal DP BBM, Gagal Login Yahoo Hingga Update Android
[Ask the Expert] Tentang Pengaturan Aplikasi BBM dan Pengaturan Data Android
Tutorial Instal BBM di Perangkat Android

4 Comments

  1. Ternyata sangat mudah untuk invite pin bbm, mau tanya nih, apa benar bbm bisa buat call gratis?

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

After Getting Rejected by 30 Investors, Here Are Things I Learned

Next Story

Ini Dia Smartphone Android LTE Paling Tangguh di Dunia

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Realme-13-Series-5G-Turun-Harga-Hingga-Rp400-Ribu,-Ini-3-Fitur-Unggulannya

Realme 13 Series 5G Turun Harga Hingga Rp400 Ribu, Ini 3 Fitur Unggulannya

Memasuki tahun baru 2025, realme mengawali langkah dengan memberikan penyesuaian
Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Infinix Hot 50 Pro menjadi salah satu smartphone pertama yang