Dark
Light

Buat “Negara” Pribadi Lewat Media Sosial Terbaru, Negmus

3 mins read
December 4, 2013

Pernahkah Anda membayangkan membuat negara sendiri yang di dalamnya dapat Anda atur sedemikian rupa sesuai dengan keinginan Anda? Jika hal tersebut sebelumnya dapat dilakukan pada game simulasi yang kondang di era pertengahan ’90-an, di era serba internet seperti saat ini, hal itu kini juga dapat diwujudkan lewat Negmus, media sosial terbaru buatan anak negeri yang mengajak pengguna berjejaring sosial dengan membentuk sebuah negara kesatuan berdasarkan kesukaan. Penasaran seperti apa? Simak ulasan kami berikut ini.

Sebelum membahasnya lebih lanjut, sesuai dengan keterangan tertulis yang kami peroleh, Negmus bukan merupakan media sosial seperti biasanya, namun sebuah social action platform yang memberikan penggunanya kebebasan berekspresi menumpahkan seluruh minat ke dalam satu platform untuk memperkuat basis “negara” yang dibentuknya sekaligus saling berinteraksi.

“Negmus bertujuan untuk merangsang user agar dapat mengekspresikan diri dan berbagi ide-wawasan dalam sebuah bentuk komunikasi berbasis aktivitas yang dapat menghadirkan semangat untuk saling mengapresiasi dan menyebarkan good influence,” tulis tim Negmus dalam keterangan yang dikirimkan ke redaksi kami.

Tujuan yang dicanangkan oleh Negmus tersebut memang benar adanya ketika Anda memulai untuk mendaftarkan diri membentuk sebuah nation (sebutan untuk akun profil yang berupa negara dalam Negmus). Ketika Anda masuk ke dalam laman pendaftaran, Anda akan dipandu dengan tiga pilihan utama, yaitu apakah akun Anda merupakan akun individu, group, atau bahkan sebuah akun brand khusus. Sebagai pengguna biasa, saya sendiri mencoba untuk membuat akun tipe individu atau akun yang dikelola secara perseorangan.

Setelah memilih tipe akun, Anda diarahkan untuk memilih jenis negara yang Anda inginkan seperti: Music Addict, Visual Artist, Tech Geek, Sport Enthusiast, Hardcore Gamer, serta berbagai jenis negara lainnya yang tentu disesuaikan dengan interest Anda.

Ketika berhasil mendaftarkan diri, pengguna langsung diarahkan ke dalam laman utama yang tentu berisi fitur-fitur utama dari Negmus. Nah, disini lah mungkin Anda yang pada awal pendaftaran akun masih mengernyitkan dahi karena kebingungan, dalam laman home profile ini Anda dapat menemukan asiknya menjelajahi Negmus sebagai suatu kesatuan bangsa. Saat pertama kalinya memasukkan laman tersebut, Negmus secara interaktif menghadirkan tutorial dan penjelasan singkat mengenai fitur-fitur utama yang terdapat dalam laman tersebut.

Seperti halnya media sosial pada umumnya, laman home tentu dapat diisi oleh berbagai macam konten yang dapat “mewarnai” seisi nation Anda. Pertama, terdapat pilihan About yang berisikan opsi info-info umum seperti Basic Info yang memuat data diri serta profil dari founder negara yang dibentuk, lalu juga ada Favorite yang tentu berisikan hal-hal apa yang menjadi interest dari si pengguna, serta yang terakhir ada Rule5. Opsi terakhir ini, saya melihat ini merupakan hal yang cukup menarik karena di dalamnya berisikan 5 (lima) peraturan yang wajib dipatuhi oleh “warga” dari negara yang dibentuk.

Setelah melengkapi isian pada opsi About, terdapat pula opsi Garage yang merupakan tempat untuk mengisi konten untuk dapat dibagikan kepada sesama pengguna. Konten yang dimasukkan berupa Picture, Music, Video, dan juga Story. Dalam hal ini, konten Story merupakan tempat dimana pengguna dapat menuliskan unek-unek apa saja, konten ini mungkin mirip seperti blog atau notes pada Facebook. Dalam fitur Garage, Negmus menyajikan pengklasifikasian konten berdasarkan bulan di setiap tahunnya, hal ini tentu dapat mempermudah pengguna dalam mencari konten-konten yang telah lalu diunggahnya.

Selain tiga fitur yang menjadi pelengkap dalam profil negara Anda, Negmus juga menyajikan tiga fitur utama lainnya yang tentu dapat menjadi poin utama dalam konsep media sosial yang diusungnya. Apa saja? Ada tiga, yaitu fitur Battle, Campaign, dan juga Story. Dalam fitur Battle, pengguna diberikan kebebasan untuk berbagi pengetahuan melalui sebuah sesi tanya jawab yang dapat dilakukan oleh sesama pengguna. Lalu dalam fitur Campaign, pengguna juga diberikan kebebasan untuk memulai sebuah campaign atau pergerakan untuk mengumpulkan dukungan dalam hal apa saja kepada sesama pengguna. Dan terakhir, terdapat fitur Story yang kurang lebih sama seperti dengan yang dijelaskan sebelumnya yaitu sebuah wadah untuk menumpahkan ide, cerita, uneg-uneg, dan apa saja untuk dibagikan kepada sesama negara lain untuk menjadi suatu pembahasan yang menarik.

Dari sekian fitur dan fungsi yang dihadirkan Negmus, tentu masih banyak fitur dan fungsi lain yang atraktif dan mengasyikkan yang ditawarkan oleh media sosial yang dikembangkan oleh Muvell Studio ini, namun sayangnya jika dijabarkan satu per satu tentu tak akan cukup untuk dimasukkan ke dalam satu artikel. Yang pasti, platform yang ditawarkan oleh Negmus tentu dapat menjadi pilihan lain ketika Anda mulai bosan dengan platform media sosial yang itu-itu saja. Dengan mengandalkan media sosial yang berbasis minat dari pengguna, bisa saja Negmus dapat memiliki tempat tersendiri di hati sebagian pengguna.

Negmus sendiri saat ini masih dalam merupakan tahap beta dan kemungkinan menemui berbagai macam bugs pun masih relatif besar. Negmus juga saat ini tengah berencana akan mengembangkan layanannya ke ranah mobile dengan mengembangkan aplikasi untuk perangkat smartphone agar layanannya tersebut dapat lebih leluasa digunakan.

 

[ilustrasi foto oleh: Shutterstock]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

FiLIP Smartwatch, Jam Tangan Pintar Untuk Keamanan Si Buyung

Next Story

Angkot The Game Telah Memasuki Tahap Beta, Mainkan Sekarang Juga!

Latest from Blog

Don't Miss

Twitter X

Setelah Twitter Ganti Nama, Merek Dagang “X” Ternyata Dipegang oleh Meta

Pada 23 Juli 2023, Elon Musk secara terbuka mengumumkan perubahan
Twitter rebranding jadi X

Elon Musk Ganti Nama dan Logo Twitter Jadi “X”

Elon Musk kembali mengumumkan perubahan drastis terkait Twitter. Melalui akun