Dark
Light

Bocoran Foto dan Spesifikasi OPPO N1

by
1 min read
August 27, 2013

Setelah kemunculan teaser iklan dari perangkat buatan OPPO terbaru, kini tampilan dan spesifikasi dari ponsel yang diberi nama OPPO N1 ini muncul ke publik.

Salah satu keunggulan yang ditawarkan OPPO N1 adalah memiliki bagian belakang yang bisa disentuh. Iklan yang sebelumnya muncul menyebutkan bahwa N1 ini akan dilengkapi Rear Touch Panel.

Meski demikian dua bocoran foto OPPO N1 yang ada dibagian bawah artikel ini memang tidak menampilkan tampak belakang dari perangkat, tetapi sedikit banyak bisa menggambarkan bentuk dan tampilan sisi samping, bawah dan depan.

Untuk bocoran spesifikasi sendiri, OPPO N1 ini diperkirakan akan memiliki prosesor Snapdragon 600, RAM 2GB, penyimpanan internal 16GB/32GB, kamera 20 megapixel dan baterai 2500mAh.

Saya sendiri salah satu penggemar OPPO (meski tidak memiliki perangkatnya), sempat datang ke acara peluncuran di Indonesia dan cukup terkesan dengan kemampuan dan bentuk fisik dari OPPO Find 5. Dan, sama seperti banyak penggemar gadget lainnya, saya juga penasaran dengan produk selanjutnya yang akan dihadirkan oleh OPPO.

OPPO N1 sendiri akan hadir bulan September, menjadikan bulan ini menjadi bulan yang super sibuk untuk dunia gadget. Mari kita tunggu tanggal mainnya.

Sumber artikel dan foto: NewPhones, Weibo 1 dan 2GSMarena, AndroidPolice, @evleaks, dan akun Twitter OPPO

Previous Story

Berita Hiburan ‘Kuasai’ Pencarian Populer Google Indonesia Untuk Tanggal 19 – 25 Agustus 2013

Next Story

[Review] Tom Clancy’s Splinter Cell: Blacklist

Latest from Blog

Don't Miss

Perbandingan-Spesifikasi-Samsung-Galaxy-Z-Fold6-dan-Galaxy-Z-Flip6

Hasil Survei Terbaru Tunjukkan Samsung Dominasi Pasar Smartphone Lipat

Smartphone lipat atau foldable memang menjadi sensasi baru di dunia

Resmi Rilis, Ini Fitur dan Harga Dua Perangkat Reno 12 Series Terbaru

OPPO baru saja merilis seri smartphone terbarunya, Reno12 Pro 5G