Dark
Light

BlackBerry Motion Tiba Tanpa Keyboard Fisik

1 min read
October 9, 2017

BlackBerry memang sudah “lepas tangan” untuk memproduksi smartphone seorang diri. Tapi, salah satu perusahaan pemegang hak lisensinya TCL tak ingin berlama-lama menahan diri. Tahun lalu saja, pabrikan asal Tiongkok itu sudah meluncurkan tiga model smartphone berlabel BlackBerry, antara lain DTEK50, DTEK60 dan KeyOne. Selanjutnya, TCL dikabarkan sudah mempersiapkan satu model lainnya untuk tahun 2017. Dan yap, kabar bukan isapan jempol, karena di ajang GITEX Technology Week yang digelar di Dubai pekan lalu, TCL resmi mengumukan smartphone BlackBerrry terbaru bernama, BlackBerry Motion.

Berbeda dengan ponsel BlackBerry terakhir keluaran TCL, BlackBerry Motion tidak memiliki keyboard fisik, alias sepenuhnya mengandalkan input sentuhan. Jeroan Motion dilengkapi chipset Qualcomm Snapdragon 625, RAM 4GB, kamera belakang 12MP, dan kamera depan 8MP.

Smartphone BlackBerry Motion_1

Menarik karena smartphone berbasis Android ini sudah memiliki rating tahan air dan debu IP67, yang berarti ia mampu bertahan digunakan di tempat basah atau bahkan terjauh ke dasar kolam dangkal selama 30 menit. Ponsel pintar ini juga mendukung teknologi Qualcomm QuickCharge 3.0 yang memberi pasokan daya sebesar 50 persen hanya dengan pengisian ulang selama 40 menit.

TCL membekali BlackBerry Motion dengan Android 7.1 Nougat, namun mereka menjanjikan ketersediaan upgrade ke Android 8.x Oreo. Belum diketahui kapan BlackBerry Motion akan diboyong ke pasar Eropa dan Asia. Tapi smartphone akan debut perdana di Uni Emirat Arab dan Arab Saudi dengan banderol sekitar $460.

Sumber berita Crackberry.

Previous Story

Apple Music Kini Terintegrasi ke Facebook Messenger

Next Story

Panasonic Pamerkan Prototipe Mesin Penghitung Kalori Bernama CaloRieco

Latest from Blog

Don't Miss

Review-Xiaomi-Redmi-Note-14-5G-17

Review Xiaomi Redmi Note 14 5G: Upgrade Signifikan, Tapi Apakah Cukup?

Xiaomi resmi memperkenalkan lini smartphone Redmi Note 14 Series terbarunya
Review-Realme-13-5G-Tonjolkan-Performa-Gaming,-Kamera-Perlu-Perhatian

Review Realme 13 5G: Tonjolkan Performa Gaming, Kamera Perlu Perhatian

Ying, hero fighter dari Honor of Kings ini muncul dalam