Harga kompetitif merupakan arahan yang diambil Biostar saat produsen motherboard Taiwan itu memutuskan untuk turut masuk ke kancah persaingan gaming gear. Mereka sudah memperkenalkan dua periferal pendukung gaming, yakni mouse super-murah dan keyboard mekanik yang ditawarkan di harga sangat miring. Namun Biostar masih punya kejutan lain buat Anda.
Di pertengahan bulan Desember kemarin, Biostar mengumumkan mouse gaming kedua mereka, diracik sebagai versi upgrade dari AM2, dinamai Racing AM3. Perusahaan Taiwan itu menjelaskan, produk ini sengaja didesain buat gamer yang menginginkan mouse berperforma dan dengan tingkat presisi tinggi. Biostar mengadopsi sejumlah teknologi high-end dan menyajikannya secara terjangkau agar lebih banyak orang bisa menikmatinya.
“Dengan semakin banyaknya gamer mencari performa dan kelengkapan fitur, harga mouse gaming yang bertambah mahal jadi rintangan bagi mereka untuk menikmati permainan secara sempurna,” kata Biostar secara tertulis. “Kami ingin mengubah hal itu melalui produk ideal di harga masuk akal tanpa mengorbankan kualitas ataupun kelengkapan fitur.”
Seperti AM2, AM3 mengusung arahan desain ambidextrous – dibuat simetris sehingga dapat dipakai di tangan kanan dan kiri. Mouse diramu untuk tipe menggunaan claw-grip (postur tangan mencakar) dengan dimensi 122x67x34mm dan berat hanya 149g, menjanjikan kenyamanan dan kelincahan gerakan dalam sesi gaming yang lama. Penyajiannya cukup familier: ada dua tombol utama, scroll wheel, tombol switch DPI, dan ada dua tombol lagi di sisi kiri.
Racing AM3 memanfaatkan jenis permukaan glossy sehingga mudah dibersihkan, tersambung ke PC via kabel nilon non-tangle dengan clip anti-tarikan, kemudian Biostar tak lupa membubuhkan ‘kaki’ teflon di sisi bawahnya agar mouse bergerak secara mulus baik di permukaan mouse mat keras ataupun lembut. Dan dari gambar yang Biostar tampilkan di press release, AM3 juga mempunyai pencahayaan LED; di bagian samping, punggung dan logo bintang.
Jantung dari performa AM3 adalah sensor PMW 3320, mampu membaca 5.300 frame rate per detik dan melacak kecepatan sampai 80ips (instructions per second), serta menyuguhkan keakuratan hingga 5.000DPI. Cukup dengan menekan tombol, Anda bisa menentukan levelnya secara real-time: 800, 1.200, 2.400 atau 5.000. Buat tombol-tombol di sana, Biostar mengandalkan switch Huano, diklaim memiliki daya tahan sampai 10 juta kali klik.
Biostar belum bilang kapan Racing AM3 dirilis (juga belum dipamerkan di situs resmi mereka), hanya menginformasikan bahwa produk ini dibanderol di harga cuma US$ 16.