Asik ketika mengakses internet sampai lupa dengan kuota Anda? Anda pengguna tablet atau modem dan kesulitan untuk tahu nomor simcard? Atau sering kehabisan kuota dan belum sempat isi ulang? Well, sekarang tidak perlu lagi. Bagi Anda pengguna layanan Tri, ada aplikasi bernama Bima atau BimaTri yang akan memudahkan hidup Anda dan menjadi asisten digital pengingat kuota internet Anda.
BimaTri adalah aplikasi yang menyediakan fitur notifikasi agar Anda bisa diingatkan atas kuota yang Anda miliki, jadi tidak lagi kehabisan ketika benar-benar butuh akses internet. Semua bisa disesuaikan dan diatur agar penggunaan internet Anda lebih nyaman.
Tidak hanya fitur notifikasi yang menjadi penting dalam pengingat kuota, BimaTri juga dilengkapi dengan berbagai fitur lain yang menjadikan pengalaman Anda bertambah mengasikkan. Apa saja fitur dan kelebihan aplikasi ini, berikut daftarnya:
- Profil kartu. Anda bisa melihat profil kartu Tri dan mendapatkan informasi tentang nomor kartu.
- Informasi masa berlaku kartu, sisa pulsa, kuota data, serta berbagai info lain juga bisa dilihat di aplikasi ini.
- Informasi paket. Pelanggan Tri juga akan dimanjakan dengan informasi rekomendasi paket yang sesuai dengan kebutuhan Anda, ada paket data, paket BlackBerry, paket nelpon dan paket SMS.
- Menu isi pulsa langsung. Anda bisa mengisi pulsa lewat smartphone atau laptop/komputer Anda.
- Kemudahan pembayaran. Proses beli pulsa bisa dilakukan dengan pembayaran kartu kredit Visa dan MasterCard atau ClickPay. Atau menggunakan kartu fisik dengan memasukan kode yang tertera di kartu pulsa fisik.
- Informasi tips dan trik. Anda akan mendapatkan informasi tentang bagaimana memaksimalkan penggunaan perangkat Anda, informasi aplikasi paling tren dan terkini serta berbagai informasi lain.
- Aplikasi BimaTri dibuat oleh pengembang lokal, menjadikan aplikasi BimaTri adalah aplikasi yang dikhususkan untuk pelanggan Tri di Indonesia yang juga dibuat oleh pengembang asal Indonesia.
Sambutan untuk aplikasi BimaTri ini cukup hangat, setelah satu minggu peluncurannya, aplikasi ini telah mendapatkan 100.000 unduhan dan menjadi aplikasi populer untuk kategori gratis di App Store Indonesia dan Android – Google Play Store. Memberikan data bahwa minat pengguna atas fasilitas asisten digital yang punya fitur notifikasi sangat tinggi.
Tingginya minat unduhan dari konsumen menjadi penanda juga bahwa karya lokal bisa mendapat tempat di toko aplikasi berbagai platform.
BimaTri menjadi aplikasi lengkap yang disediakan Tri bagi para pelanggannya, untuk memudahkan dan meningkatkan pengalaman berselancar di dunia maya, berkomunikasi dengan relasi atau bertegur sapa lewat SMS secara lebih menyenangkan dan lebih lengkap.
BimaTri dapat diunduh langsung di bima.tri.co.id untuk perangkat yang menggunakan sistem operasi Android, BlackBerry, Windows PC, Apple iOS serta MacOS. Pengguna dibebaskan dari pemotongan kuota untuk mengunduh BimaTri di situs tersebut dari jaringan Tri. Aplikasi interaktif ini juga dapat diunduh secara gratis dari Google Play, BlackBerry AppWorld, dan Apple AppStore dengan pemotongan kuota untuk mengunduh.
*) Artikel ini adalah advertorial yang disponsori oleh Tri.