Dark
Light

Berkat Grobo, Anda Bisa Ciptakan Kebun Mini di Dalam Rumah Tanpa Repot

1 min read
August 11, 2016

Berkebun di dalam rumah bukanlah pekerjaan mudah. Banyak sekali variabel yang perlu kita perhatikan selain menyirami tanaman dengan air yang cukup. Kendati demikian, sebuah startup asal Kanada berpendapat sebaliknya. Produk perdana mereka, Grobo, siap memecahkan masalah ini dengan sederet teknologi canggih.

Dari luar, Grobo terlihat seperti sebuah dispenser air atau lemari kecil. Pada kenyataannya, di dalam bilik itulah pengguna akan menciptakan kebun mininya. Bukan sekadar bunga untuk hiasan, tetapi tanaman seperti tomat, paprika, stroberi, kemangi, jalapeno sampai chamomile.

Cara kerjanya sangat sederhana dan hanya melibatkan tiga langkah: 1) tanam bibitnya di bagian dasar Grobo, 2) buka aplikasi pendampingnya dan pilih jenis tanaman, 3) tunggu sampai tanaman siap dipanen. Yup, Grobo ingin memastikan bahwa pengguna tidak terlalu direpotkan.

Pengguna tinggal memilih jenis tanaman di smartphone dan menyerahkan sisanya ke Grobo / Grobo
Pengguna tinggal memilih jenis tanaman di smartphone dan menyerahkan sisanya ke Grobo / Grobo

Rahasianya terletak pada sejumlah sensor di dalam Grobo yang mampu memonitor kesehatan tanaman, mulai dari sensor suhu dan kelembapan sampai sensor kadar pH. Grobo pun tahu kapan saat yang paling tepat untuk mengairi dan memberikan zat gizi yang dibutuhkan tanaman.

Deretan lampu LED bertindak menyimulasikan sinar matahari, memastikan tanaman bisa tumbuh secara optimal. Di malam hari, kacanya akan berubah dari transparan menjadi buram supaya simulasi gelap-terang benar-benar tercapai.

Grobo akan mengubah transparansi kaca dengan sendirinya sebagai bentuk simulasi gelap-terang untuk tanaman / Grobo
Grobo akan mengubah transparansi kaca dengan sendirinya sebagai bentuk simulasi gelap-terang untuk tanaman / Grobo

Perkembangan tanaman bisa dimonitor secara real-time lewat smartphone, mengingat Grobo terhubung ke Wi-Fi. Pengguna akan diberi tahu apabila bilik penyimpanan air Grobo dan botol-botol zat gizinya mulai menipis, dan dari aplikasi ini juga pengguna akan mendapat informasi kapan tanaman siap dipanen.

Grobo saat ini sudah menerima pre-order seharga $899, sudah termasuk lima botol zat gizi lengkap untuk tanaman. Harga retail-nya diperkirakan berkisar $1.399.

Sumber: Grobo.

Previous Story

Menilik Peran Virtual Reality dan Perangkat Wearable di Dunia Pendidikan

Next Story

Meizu M3E Resmi Jalani Debut

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

EZVIZ-Umumkan-Rangkaian-Perangkat-Smart-Home-Impian-di-Indonesia-1

EZVIZ Umumkan Rangkaian Perangkat Smart Home Impian di Indonesia

EZVIZ meluncurkan rangkaian perangkat smart home terbarunya di Indonesia, dalam
MediaTek_Dimensity_9200_Plus

SOC Mediatek untuk Smartphone, IoT, dan Chromebook Dipamerkan di Indonesia

Setelah vakum selama beberapa tahun, Mediatek akhirnya menggelar acara kembali