Dark
Light

Berbekal AI, App Memoji Ubah Wajah Anda Jadi Emoji

1 min read
April 3, 2017

Berawal dari penggunaannya di ponsel-ponsel Jepang, emoji semakin populer berkat integrasinya dalam iPhone. Tidak lama, perangkat-perangkat Android serta OS mobile juga mengadopsinya. Dan kali ini, emoji turut menginspirasi tim developer pencipta FaceTune untuk menggarap aplikasi unik baru mereka, sama-sama disiapkan buat perangkat bergerak.

Lightricks memperkenalkan Memoji, sebuah aplikasi mobile yang mampu mengubah wajah jadi emoji. Kapabilitasnya bisa diterapkan ke siapa ataupun apa saja: teman Anda, hasil selfie, foto-foto selebriti, bahkan lukisan seperti Mona Lisa – objek apapun yang mempunyai wajah. Untuk sekarang, app baru tersedia di iOS, meluncur perdana di tanggal 31 Maret 2017 kemarin.

Premis Memoji sangat sederhana: tak perlu lagi mengirim emoji, Anda bisa jadi emoji. App ini dapat mentransformasi wajah sehingga menyerupai smiley atau ideogram yang familier: gerakan ala mengecup lengkap dengan icon hati, tertawa hingga menangis, marah sembari menghembuskan nafas, serta sedih dan mengeluarkan air mata. Memoji akan memodifikasi muka sehingga menyerupai emoji yang Anda pilih.

Rahasia dari Memoji terletak pada dukungan algoritma kecerdasan buatan. Kemampuan dasarnya adalah facial recognition, bisa memodifikasi objek apapun yang memiliki wajah. Setelah itu, fungsi 3D facial modeling akan ‘menarik’ bagian-bagian muka – pipi, bibir, dahi – hingga mirip emoji. Langkah tersebut betul-betul dapat mengubah emosi Anda di foto asli, di mana senyuman manis bisa disulap menjadi cemberut.

Via Digital Trends, CEO Lightricks Zeev Farbman mengungkapkan ide di belakang pembuatan Memoji dengan canda, “Saya tidak pernah tersenyum saat difoto. Saya sangat kaget sewaktu pacar saya memperlihatkan foto saya sedang tersenyum saat kami mendaki. Saya telah menghabiskan waktu bertahun-tahun buat menumbuhkan kesan kuat dan fokus, dan satu foto ini bisa merusak citra yang saya jaga secara konsisten. Untungnya, Memoji dapat mengembalikan wajah ini jadi merengut kembali.”

Lightricks turut menyiapkan pilihan non-emoji di Memoji, contohnya ada opsi unicorn serta muka berwarna ungu dengan tanduk ala iblis.

App unik ini bisa diunduh oleh perangkat Apple dengan platform iOS 9.0 atau versi terbaru. Ia kompatibel dengan iPhone 5s hingga iPhone SE, iPhone 7 serta varian 7 Plus. Selain itu, Anda juga dapat men-download-nya ke iPad Air sampai iPod touch generasi ke-6.

Berbeda dari FaceTune yang dijajakan secara premium, Memoji dapat Anda gunakan tanpa perlu membayar. Silakan unduh lewat tautan ini.

Via The Verge.

Previous Story

Grab Resmi Akuisisi Kudo

Next Story

Teknologi DDR5 Bikin RAM Dua Kali Lebih Cepat dari Sekarang

Latest from Blog

Don't Miss

Game Lokal Lokapala Ekspansi ke Asia Tenggara

Anda tentu sudah mengetahui tentang game mobile bernama Lokapala, bukan? Game dengan

OpenAI Luncurkan Aplikasi Resmi ChatGPT di iOS, Android Menyusul

Mulai populer di akhir tahun lalu, penggunaan AI sudah mulai