Dua istilah yang biasa digunakan untuk percakapan digital memperoleh legitimasi resmi dari institusi terkemuka. BBM, kependekan dari BlackBerry Messenger, secara resmi masuk dalam daftar bahasa Inggris yang dikumpulkan oleh Collins. Di sisi lain, pesaing terdekatnya yaitu WhatsApp meligitimasi kepopulerannya di Belanda dengan istilah “whatsappen” (semacam “ber-WhatsApp”) bakal masuk dalam kamus bahasa Belanda yang disusun oleh Van Dale.
Di kamus Collins, BBM bisa berarti dua hal. Sebagai kata benda BBM adalah pesan yang dikirim atau diterima menggunakan BlackBerry Messenger, sementara sebagai kata kerja arti BBM adalah untuk mengirim pesan menggunakan BlackBerry Messenger. Sementara dalam bahasa Belanda, whatsappen sendiri mengikuti sejumlah istilah Internet yang lebih dulu populer, seperti googelen, facebooken, twitteren dan youtuben, untuk masuk ke dalam perbendaharaan bahasa Belanda. Entri whatsappen akan diikutsertakan dalam perbaruan kamus Van Dale di pertengahan Oktober.
Tentu saja kita masih ingat bahwa istilah seperti googling sudah masuk ke dalam perbendaharaan bahasa Inggris. Nah, istilah Internet populer apakah yang menurut Anda layak masuk ke dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia?