Dark
Light

Axis Bersama Celltick Technologies Luncurkan Aplikasi Active Locksreen Axis Buzz

2 mins read
June 20, 2013

Satu lagi kabar menarik untuk Anda pengguna Smartphone Android dan pelanggan operator Axis. Pasalnya, operator yang kini sedang diisukan akan merger dengan salah satu provider raksasa di Indonesia baru saja meluncurkan aplikasi Active Lockscreen yang diberi nama Axis Buzz. Aplikasi ini hadir berkat kerjasama yang digagas oleh PT. Axis Telekom Indonesia dan juga Celltick Technologies.

Dengan hadirnya aplikasi Axis Buzz ini, Axis merupakan operator pertama di Indonesia yang menawarkan pengalaman personalisasi yang unik bagi pelanggannya yang menggunakan perangkat smartphone Android. Aplikasi ini dinilai mampu menciptakan pengalaman personal bagi para pelanggan Axis karena menawarkan navigasi antarmuka yang kaya akan fitur dengan akses yang lebih cepat dan lebih mudah bagi konsumen.

Axis Buzz menghadirkan akses cepat ke berbagai fitur yang dapat memudahkan pengguna seperti akses cepat ke fitur kontak, aplikasi, konten, serta fungsi-fungsi lainnya yang sering digunakan. Selain itu untuk menambah pengalaman personalisasi Lockscreen, pengguna dapat dengan mudah mengganti tema serta plugin lainnya dalam menata latar yang sesuai dengan keinginan pengguna. Diklaim tema dan plugin yang tersedia mencapai ratusan.

Sesuai dengan berita yang dirilis oleh IndoTelko, berkaitan dengan hadirnya aplikasi teranyar dari Axis ini, Daniel Horan selaku Chief Marketing Officer Axis menyatakan, “Kami telah bekerjasama dengan Celltick dan Lintas untuk menghadirkan cara lain dalam menghadirkan nilai lebih bagi para pelanggan Axis,” ujarnya.

Pihaknya juga dalam hal ini, Axis bersama mitra kerjanya, Celltick dan Lintas turut menghadirkan layanan konten gratis bagi pelanggan AXIS untuk menyediakan konten gratis dengan menargetkan kupon yang relevan dan penawaran yang mampu memberikan benefit bagi konsumen. Perusahaan-perusahaan tersebut dikabarkan telah bermitra dengan raksasa jaringan restaurant fast food KFC untuk menyediakan kupon gratis senilai USD 35.000 atau senilai Rp. 350.000.000 khusus bagi pengguna pertama yang mengunduh dan menggunakan aplikasi Axis Buzz ini.

Axis Buzz menyediakan layanan berbasis lokasi yang peka terhadap konteks dan mampu memenuhi kebutuhan pengguna melebihi fungsi ponsel biasanya, seperti memungkinkan pelanggan mengatur pengeluaran sehari-hari dan fungsi lainnya, serta kupon KFC yang diberikan tentu berlaku di berbagai outlet-outlet KFC di seluruh Indonesia.

“Kami gembira untuk bekerjasama dengan operator yang inovatif dan berkembang pesat seperti Axis.  Dalam upaya menghadirkan nilai ekonomis bagi pelanggan, kami bangga dapat menghadirkan merek ternama seperti KFC sebagai salah satu mitra kupon kami yang pertama dan dapat segera menghadirkan nilai ekonomis untuk pengeluaran sehari-hari bagi pelanggan,” tanggapan Ronen Daniel – CEO Celltick Technologies. “Kami bertujuan untuk membantu operator (Axis) menghadirkan layanan yang bernilai tinggi untuk para pelanggan mereka dengan cara yang inovatif dan cerdas untuk memaksimalkan penggunaan perangkat smartphone mereka.” Tambahnya.

Sementara itu, CEO dari Lintas – Sallie Bachtiar menambahkan bahwa pihaknya berencana akan menghadirkan mitra-mitra lainnya dalam menambah jumlah kupon yang dapat dinikmati oleh banyak pengguna lainnya sehingga layanan yang dihadirkan Axis Buzz dapat meningkat hingga sepuluh kali lipat seiring dengan bertambahnya jumlah pelanggan Axis yang dapat menikmati layanan aplikasi ini.

“Kami sangat senang dapat bermitra dengan Celltick dalam mengembangkan layanan aplikasi dari Axis Buzz ini. Kami berharap dapat menambahkan mitra lainnya yang mampu menambah jumlah kupon baru dan melihat layanan ini tumbuh secara signifikan dan pengguna dapat menikmati kegunaan dari aplikasi ini yang sangat usefull.” Kata Sallie Bachtiar.

Aplikasi Active Lockscreen yang dikembangkan oleh Celltick Technologies merupakan salah satu aplikasi Lockscreen yang paling populer di pasaran. Sempat mencetak hits download sebanyak 1,6 juta kali,  dan memperoleh peringkat bintang yang mencapai rata-rata 4-5 bintang rekomendasi dari pengguna Google Play. Dengan diluncurkannya aplikasi Active Lockscreen Axis buzz ini, diharapkan akan semakin memperkuat layanan Axis yang kini semakin luas menjangkau seluruh penggunanya dengan berbagai layanan dinamisnya, seperti sebelumnya Axis telah meluncurkan layanan “Ask Axis” yang melayani layanan keluhan pelanggan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Movreak Rilis Versi Terbaru Versi 1.3, Lakukan Pembaharuan Tampilan dan Berbagai Pembenahan

Next Story

Sambut Ulang Tahun Jakarta, Penggiat E-commerce Adakan Festival “Jakarta Great Online Sale”

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Pentingnya Industri Telekomunikasi untuk Kembangkan Industri Game dan Esports

Nilai dari industri game meroket selama pandemi COVID-19. Bahkan setelah

Buoq Axis Ialah Headphone Wireless yang Bisa Berubah Jadi Speaker

Modal ialah satu-satunya batasan seorang pecinta audio. Akan selalu ada produk penyaji