Dark
Light

ASUS Perkenalkan Tiga Zenbook Baru di Akhir 2018

1 min read
December 27, 2018

Beberapa waktu lalu, ASUS mengadakan acara terakhir mereka di tahun 2018. Kali ini, ASUS kembali memperkenalkan laptop yang khusus ditujukan untuk kelas premium. Laptop tipis ini kerap dikenal dengan nama Zenbook. Zenbook sendiri pernah menjadi sebuah pembanding ketipisan antara laptop dengan sistem operasi Windows 10 melawan Macbook Air yang menggunakan sistem operasi Mac OS.

ASUS Zenbook - Galip

Kami pun diundang ke Plataran Menteng oleh ASUS untuk melihat langsung laptop tipis terbaru mereka. Zenbook yang diperkenalkan kali ini mungkin berbeda dengan kebanyakan Zenbook yang ada. ASUS mengubah desain Zenbook yang ada mirip seperti Zephyrous dimana saat layarnya dibuka, bagian bawahnya akan terangkat sekitar 3 derajat, membuat ruang untuk pertukaran udara dan suara. Inilah yang disebut dengan ErgoLift.

ASUS Zenbook Sudut 3 derajat

ASUS menamakan laptopnya dengan kode UX333 untuk 13 inci, UX433 untuk 14 inci, dan UX533 untuk 15 inci. Untuk UX433, ASUS mengklaim bahwa dimensinya mirip dengan sebuah kertas A4. Dengan begitu, UX333 akan berdimensi lebih kecil dari sebuah kertas A4. UX433 sendiri memiliki rasio layar berbanding badannya sebesar 95%.

ASUS Zenbook 14 433

Semua laptop yang dipertunjukkan oleh ASUS tersebut menggunakan dua pilihan prosesor, Core i7 dan Core i5 dengan Intel Core generasi ke 8, Whiskey Lake. Uniknya, versi yang menggunakan Core i7 memiliki sebuah feature baru pada bagian touchpad, yaitu tombol NumPad. Tombol angka tersebut menurut ASUS sampai saat ini masih menjadi sebuah fungsi penting yang memang hilang pada perangkat laptop.

ASUS Zenbook Touchpad

ASUS juga mengklaim bahwa mereka memiliki pendingin yang lebih tipis serta mampu menghembuskan hawa panas lebih kencang ke arah luar laptop. Hal tersebut membuat Zenbook baru ini menjadi lebih adem dibandingkan dengan Zenbook lainnya. Selain itu, discrete graphics juga telah disediakan oleh ASUS, antara NVIDIA GeForce MX150 atau GTX1050.

ASUS Zenbook IR Camera

ASUS juga telah mempersiapkan kamera infra merah pada laptop tipis yang satu ini. Oleh karena itu, sama seperti smartphone Zenfone, Zenbook baru ini nantinya bisa dibuka dengan menggunakan face unlock. Tentunya hal ini akan menambah alternatif keamanan pada sebuah laptop.

ASUS Zenbook Fan

Ketiga laptop ini rencananya akan diluncurkan pada tanggal 17 Januari 2019 nanti. Belum ada keterangan lebih lanjut mengenai harga jual ketiganya. Akan tetapi, kami sudah mendapatkan satu unit Zenbook UX433 untuk dicoba lebih lanjut. Oleh karena itu, tunggu saja kehadiran review di DailySocial.

ASUS Zenbook 13 Daleman

 

Dimas Galih W.

Tempat bertanya segala macam spesifikasi teknis, suka banget GCam, review gadget dan PC adalah koentji. Hampir 95% foto yang saya terbitkan menggunakan GCam.

Sampingan adalah sebuah aplikasi yang dapat mempertemukan antara bisnis yang membutuhkan jasa outsourcing dengan masyarakat yang memiliki kemampuan terkait
Previous Story

Aplikasi “Sampingan” Coba Sederhanakan Model Bisnis “Outsourcing” Pekerjaan

Next Story

Sony Undang Anda Memilih Game-Game PlayStation Terbaik di 2018

Latest from Blog

Don't Miss

ASUS-ROG-Phone-9-dan-9-Pro-Ditenagai-Snapdragon-8-Elite,-Ini-Peningkatannya

ASUS ROG Phone 9 Diperkenalkan dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Peningkatannya

ASUS ROG Phone telah menjadi simbol smartphone gaming selama bertahun-tahun.

Ini Saat yang Tepat Membeli ASUS ROG Phone 8, Kenapa?

Bagi yang sudah mengincar smartphone gaming ASUS ROG sejak lama,