Dark
Light

Arkavidia 4.0 ITB Akan Fokus Bahas Perkembangan Startup

1 min read
February 8, 2018

Arkavidia akan diadakan untuk kali keempat oleh Himpunan Mahasiswa Informatika Institut Teknologi Bandung (HMIF ITB). Arkavidia 4.0 merupakan sebuah festival IT yang akan diselenggarakan pada tanggal 9-10 Februari 2018. Tujuan utama dari acara ini adalah untuk mengajak masyarakat lebih mengenal dunia IT, khususnya startup yang sekarang ini sedang memasuki masa keemasannya. Selain itu, Arkavidia juga difokuskan untuk mengembangkan softskill serta potensi inovasi dari mahasiswa. Untuk memenuhi tujuan tersebut, maka Arkavidia menyelenggarakan 4 acara, yaitu pre-event, lomba, seminar, dan expo.

Di pre-event Arkavidia 4.0 akan diselenggarakan “Global Game Jam”, yakni sebuah workshop membuat game secara berkelompok dalam waktu 2×24 jam. Acara ini berlangsung pada tanggal 26-28 Januari 2018. Untuk mengadakan acara ini, Arkavidia bekerja sama dengan GameDev Bandung dan Agate Studio. Acara ini diikuti oleh berbagai kalangan, baik mahasiswa ataupun sekelompok orang yang sudah mahir dalam game development. Pada acara ini, peserta juga mendapat ilmu dari pembicara yang merupakan developer game berpengalaman.

Acara lomba diselenggarakan pada tanggal 9 dan 10 Februari 2018. Lomba yang dimulai pada tanggal 9 Februari 2018 adalah Hackavidia, yaitu perlombaan sprint dimana developer akan bersaing untuk menciptakan terobosan baru yang dilakukan secara kontinu dalam 24 jam. Hackavidia terbuka untuk umum. Selain Hackavidia, terdapat lomba Capture The Flag, Competitive Programming, dan Technovation yang diadakan pada tanggal 10 Februari 2018 dan terbuka untuk mahasiswa se-Indonesia.

Capture The Flag adalah kompetisi yang bertema keamanan informasi. Peserta akan diminta untuk menguji keamanan dari sebuah sistem dengan cara mengumpulkan flag tersembunyi dari soal-soal yang diberikan. Competitive Programming merupakan lomba pemrograman yang bertujuan untuk menguji kemampuan berpikir logis dan komputasional. Peserta dituntut untuk menggunakan algoritma atau struktur data yang tepat untuk menyelesaikan setiap persoalan. Technovation adalah kompetisi pengembangan ide perangkat lunak yang bertujuan agar pesertanya memiliki wadah untuk menuangkan ide-ide kreatif yang dapat diimplementasikan secara riil dan dapat mendukung perkembangan IT dan startup di Indonesia agar Indonesia menjadi lebih mandiri.

Seminar yang akan diselenggarakan pada tanggal 10 Februari terbagi menjadi 2, yaitu Startup 101 Stage dan Technolgy Stage. Pada seminar kali ini, Arkavidia mengundang banyak tokoh yang berperan penting dalam perkembangan startup di Indonesia. Untuk Startup 101 Stage, tokoh-tokoh yang diundang adalah Rama Mamuaya (CEO DailySocial), Aaron Mashano (Chairman at Leaders of Tomorrow Group Ltd), Chrisna Aditya (CTO E-Fishery), Yoel Sumitro (Uber UX Senior Researcher), dan Tushar Bhatia (Head of Growth, Bukalapak). Sedangkan, untuk Technology Stage tokoh-tokoh yang diundang adalah On Lee (CTO GDP Venture), Adi Purwanto Sujarwadi (Go-Life Product Management Lead), Andri Yadi (CEO Dycodex), Budi Rahardjo (Dosen ITB, Founder and CTO Indo CSC), dan Aditya Dwiperdana (Co-founder, Agate Studio).

Expo yang diselenggarakan oleh Arkavidia adalah pameran startup dan wahana interaktif yang terkait dengan bidang informatika dan teknologi informasi. Acara ini terbagi menjadi 3 bagian exhibition, yaitu startup, wahana, dan sponsor. Di sini, pengunjung dapat mengenal secara langsung para penggiat digital startup beserta produknya, serta bermain dengan wahana-wahana teknologi terkini yang menarik dan mengasyikkan.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs resminya melalui tautan: https://arkavidia.id.

Disclosure: DailySocial merupakan media partner Arkavidia 4.0 ITB

guide-angela-mobile-legends
Previous Story

[Guide] Angela Mobile Legends, Hero Support dengan Kemampuan Teleport ke Hero Teman

Next Story

[Panduan Pemula] 5 Tips Mengelola Start Menu di Windows 10

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Inilah Juara dari TikTok | FIGHT Campus Legend 2021

Gelaran acara ‘TikTok | FIGHT Campus Legend’ untuk season pertama
Lifepal Founder

Strategi Lifepal Difokuskan pada Pemenuhan Kebutuhan Konsumen

Pandemi Covid-19 banyak mengubah pola kehidupan masyarakat yang mulai beralih