Dark
Light

Apple Pamerkan Foto-Foto Terbaik Tangkapan iPhone 6s

1 min read
February 3, 2016

Mengulangi kesuksesan kampanye “Shot on iPhone 6” tahun lalu, dimana Apple menampilkan foto-foto terbaik yang diambil menggunakan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus di situsnya sekaligus dalam wujud billboard di sejumlah kota di dunia – termasuk Jakarta – Apple kini mulai melakukan hal yang sama untuk menyoroti peningkatan kualitas kamera yang diusung iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.

Kampanye tahun ini berjudul World Gallery dan mengangkat tema manusia, dimana semua foto yang dipilih menampilkan potret laki-laki, perempuan, dan anak-anak dalam aktivitasnya sehari-hari. Tentu saja semuanya diambil menggunakan iPhone 6s atau iPhone 6s Plus.

Total ada 53 foto dari 41 fotografer – sebagian merupakan fotografer profesional, sedangkan sisanya adalah pengguna biasa. Foto-foto ini akan dijadikan billboard dan disebar di 85 kota di 26 negara. Kemungkinan besar Apple juga akan menyiapkan situs khusus seperti tahun lalu untuk menampilkan semua foto terbaik tersebut.

Berikut adalah sejumlah foto yang termasuk dalam World Gallery yang dikumpulkan oleh situs iMore.

Jirasak Panpiansin, Chaiyaphum Province, Thailand
Jirasak Panpiansin, Chaiyaphum Province, Thailand

 

Jake Debruyckere, Mt. Davidson, San Francisco
Jake Debruyckere, Mt. Davidson, San Francisco

 

Erin Brooks, Lakewood, Washington
Erin Brooks, Lakewood, Washington

 

Dustin Cohen, Brooklyn, NY
Dustin Cohen, Brooklyn, NY

 

Gambar header: iPhone 6s via Shutterstock.

Previous Story

Alcatel Tak Sengaja Bocorkan Spek OneTouch Idol 4 dan Idol 4S

Next Story

Jadikan Obrolan Lebih Seru Dengan Sticker Line Hantu W GHOST

Latest from Blog

Don't Miss

Apple Resmi Pamerkan Lineup Macbook dengan Chip M4 Terbaru

Apple baru saja menyelesaikan minggu pengumuman dari produk-produk barunya. Dan

Apple Kembali Sasar Pasar Desktop lewat Mac Mini dan iMac M4

Selain mengumumkan kehadiran seri Macbook Pro terbaru yang sudah dilengkapi