Dark
Light

Ingin Rilis Aplikasi di iOS? Simak Tata Cara Wajib Berikut Ini

1 min read
September 10, 2014

Kehadiran perangkat terbaru Apple, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus yang juga dibarengi dengan dirilisnya sistem operasi teranyar iOS 8, tentu kembali membuka kesempatan baru bagi para pengembang aplikasi untuk bisa mengembangkan produk yang mampu mengadaptasi teknologi terbaru tersebut. Namun, sebelum bersusah payah mengembangkan produk yang bisa meluncur dengan sukses di Apple App Store, Apple rupanya memiliki sekian tata cara yang wajib diikuti oleh para pengembang agar tak salah arah dan gagal rilis. Berikut rangkuman singkatnya.

Secara keseluruhan, dalam keterangan yang dirilis di halaman Apple Developer, Apple menyoroti tiga poin yang kerap menyebabkan aplikasi ditolak untuk masuk ke dalam Apple App Store. Ketiga poin tersebut ialah masalah teknis, konten, dan tampilan.

Teknis

Masalah teknis menjadi awal fokus Apple dalam “mewanti-wanti” pengembang agar aplikasinya tak ditolak. Umumnya, pengembang diwajibkan terlebih dahulu untuk mengantisipasi melakukan self test terhadapat kemungkinan crash dan bug yang terjadi sebelum aplikasi tersebut dirilis. Selain itu, jika aplikasi yang dikembangkan menautkan ke dalam link tertentu, pastikan link yang dituju masih aktif dan up-to-date. Jika kedua hal ini tidak diperhatikan secara seksama, Apple kemungkinan besar tidak akan memasukkan aplikasi yang masih bermasalah dalam hal teknis ke dalam etalase Apple App Store.

Konten

Kualitas dan sajian konten juga tak luput menjadi sorotan Apple dalam menyaring setiap aplikasi yang layak masuk di toko aplikasinya. Apple menjabarkan, informasi dan deskripsi suatu aplikasi haruslah akurat dan jelas. Apple rupanya tak ingin membuat penggunanya salah mengunduh aplikasi dikarenakan informasinya yang kurang jelas – yang akhirnya berimbas pada datangnya komplain pengguna akan hal ini.

Kemudian, pemasangan iklan di dalam aplikasi juga diharapkan tidak mengganggu penggunaan dan banner iklan berfungsi dengan baik. Sebelum men-submit aplikasi ke dalam store, pengembang akan diverifikasi apakah menggunakan Advertising Identifier (IDFA) atau tidak. Jika ternyata pengembang memanfaatkan IDFA dan tidak berfungsi dengan baik, maka Apple secara langsung akan menolak aplikasi tersebut.

Selain hal tadi, kualitas konten dari sebuah aplikasi juga patut diperhatikan. Apple menyarankan aplikasi mesti memiliki keunikan tersendiri dan berbeda dari yang lain untuk menjaga kualitas aplikasi itu sendiri. Di samping itu, pengembang juga disarankan jangan memasukkan banyak aplikasi yang sebenarnya memiliki fungsi dan kualitas yang sama, karena jika hal ini terjadi, maka kemungkinan besar aplikasi akan ditolak.

Tampilan

Untuk perihal tampilan, Apple secara terang-terangan memiliki panduan tampilan user interface yang pas dan cocok untuk pengguna perangkat Apple. Secara lengkap pengembang bisa menyimak panduan tampilannya di halaman ini atau di sini. Singkatnya, tampilan aplikasi disarankan wajib mengikuti estetika tampilan iOS yang sangat berciri khas.

Dengan mengikuti sekian tata cara tadi, kemungkinan mendapat “restu” untuk bisa dipajang di Apple App Store seharusnya bisa terbuka lebar. iOS 8 sendiri rencananya akan dilepas Apple pada tanggal 17 September mendatang dengan mengusung beberapa fitur terbaru yang beberapa diantaranya belum pernah dibawa oleh iOS seperti family sharing, smart keyboard, dan lain sebagainya.

[foto: Shutterstock | gambar: Apple Developer]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

3D Pocketcopter, Kamera Terbang Berukuran Pulpen Untuk Smartphone Anda

Next Story

Aplikasi SwiftKey Segera Hadir Untuk Platform iOS

Latest from Blog

Don't Miss

Apple-Merilis-Final-Cut-Pro-11,-Bawa-Lebih-Banyak-Fitur-AI

Apple Merilis Final Cut Pro 11, Bawa Lebih Banyak Fitur AI

Final Cut Pro X, software pengeditan video profesional yang sangat
Siap-Dirilis-di-Indonesia,-Ini-Hal-yang-Perlu-Diketahui-Sebelum-Beli-iPad-Mini-7-2024

Siap Dirilis di Indonesia, Ini Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Beli iPad Mini 7 2024

Bulan Oktober lalu, Apple tiba-tiba mengumumkan iPad Mini generasi terbaru,