Dark
Light

App Simple Habit Gunakan Meditasi Untuk Bantu Anda Kurangi Stres

1 min read
June 23, 2016

Stres adalah salah satu faktor utama penyebab gangguan tidur. Ketika ada pemicunya, secara otomatis sistem respons tubuh jadi meningkat, membuat kita terjaga. Hal ini paling sering dialami oleh kalangan pekerja, karena mereka sering kali mendapatkan tekanan secara fisik dan mental. Menariknya, sebuah solusi mudah bisa Anda manfaatkan berbekal perangkat bergerak.

Didesain oleh para ahli psikologis asal universitas Harvard, sekumpulan developer memperkenalkan aplikasi bernama Simple Habit. Karya digital ini mengusung teknik meditasi untuk membantu kita mengurangi stres, dan pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas tidur, mendongrak fokus serta ingatan, dan secara umum membuat tubuh jadi lebih sehat. Simple Habit juga tidak akan membuang-buang waktu, Anda hanya perlu meluangkan lima menit dalam sehari.

Simple Habit berisi agenda meditasi padat dan latihan berdurasi lima menit yang bisa Anda simak via headphone di mana pun. Sesi tersebut dipandu oleh para pelatih meditasi berpengalaman, dari mulai trainer di Google, mantan biarawan, penulis, hingga purnawirawan. Lima menit memang terlihat singkat, ditambah lagi persepsi bahwa meditasi membutuhkan waktu lama. Namun jika Anda memerhatikan kontennya dengan serius, manfaatnya dapat segera dirasakan.

Aplikasi ini didesain untuk semua kalangan, dari mulai pelajar sampai wirausahawan. Kepada Digital Trends, CEO Yunha Kim menjelaskan bahwa satu sesi latihan via Simple Habit mampu mendongkrak fokus kita. Tetapi jika menginginkan hasil maksimal, Anda butuh sedikit dedikasi, disarankan untuk mengikuti semua programnya: hanya memerlukan lima menit sehari selama dua sampai empat minggu.

Simple Habit 1
Fitur dan premis Simple Habit.

Benefit dari Simple Habit bukan sekedar gimmick. Selepas periode uji coba beta, tim developer memperoleh banyak respons positif, salah satunya dari seorang dokter bedah. Sang dokter bilang, aplikasi ini membuatnya lebih konsentrasi sebelum melakukan pembedahan. Faktanya, tak hanya Simple Habit yang tertarik pada metode meditasi. Apple turut membubuhkan fitur Breathe di WatchOS 3, segera dirilis di tahun ini. Fungsinya serupa: mengembalikan fokus dan mengurangi stres.

Layanan Simple Habit dijajakan secara berlangganan, biayanya US$ 4 per minggu, US$ 15 per bulan, atau US$ 120 per tahun. Untuk di app versi 2.40, developer menambahkan beragam konten meditasi baru (durasi lebih lama, podcast Simple Habit, latihan tujuh hari), fitur browse pelatih, kalender untuk melacak history meditasi, serta pengingat dan quote motivasi.

Simple Habit bisa dijajal gratis selama seminggu, silakan unduh ke iPhone via Apple app store.

Previous Story

Berkat Waves Nx, Semua Headphone Bisa Menyajikan Output 3D Audio

Next Story

Menerka Jalan Teknologi Virtual Reality di Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

Nonton-YouTube-Tanpa-Terhalang-Bahasa,-Fitur-Auto-dubbing-Tersedia-Dalam-Bahasa-Indonesia

Nonton YouTube Tanpa Terhalang Bahasa, Fitur Auto-dubbing Tersedia Dalam Bahasa Indonesia

Bagi penggemar video panjang di YouTube, tentunya sudah mengetahui fitur
iPad-Mini-7-2024-Resmi-Dijual,-Ini-Perbandingannya-dengan-Tablet-Lainnya

iPad Mini 7 2024 Resmi Dijual, Ini Perbandingannya dengan Tablet Lainnya

Tablet mungil terbaru garapan Apple akhirnya resmi tersedia di Indonesia,