Dark
Light

Aplikasi ChatOn Milik Samsung Tembus 100 Juta Pengguna

1 min read
October 1, 2013

Raksasa produsen perangkat elektronik asal Korea, Samsung, rupanya tidak hanya sukses di bidang perangkat keras. Selain mengembangkan sistem operasi mobile sendiri seperti Bada dan Tizen, Samsung juga memiliki aplikasi instant messenger dengan nama ChatOn.

Baru-baru ini Samsung melalui blog resminya, Samsung Tomorrow, merilis siaran pers yang menyatakan bahwa ChatOn kini sudah memiliki jumlah pengguna terdaftar sebanyak 100 juta pengguna. Layanan yang pertama kali dirilis pada Oktober 2011 diklaim mengalami grafik pertumbuhan yang pesat dalam beberapa waktu belakangan. Mencapai angka 50 juta pengguna terdaftar pada Mei 2013, ChatOn berhasil melipatgandakan angka tersebut dalam waktu hanya sekitar empat bulan saja.

Pertumbuhan pesat ChatOn, menurut Samsung Tomorrow, merupakan buah dari strategi Samsung untuk menempatkan layanan tersebut pada berbagai sistem operasi mobile yang ada, mulai dari Bada, Android, BlackBerry, hingga Windows Phone. Saat ini ChatOn sudah memiliki pengguna dari 237 negara yang berkomunikasi dalam 63 bahasa yang berbeda.

Samsung sendiri sudah sejak lama dikabarkan sedang berusaha melepaskan diri dari ketergantungannya terhadap Google, pemilik sistem operasi Android yang notabene merupakan sistem operasi yang digunakan oleh mayoritas perangkat Samsung yang laku di pasaran. Dengan roadmap Samsung mengembangkan Tizen dan mulai kokohnya pengguna aplikasi dari ekosistem buatannya sendiri, bukan tidak mungkin di masa depan Samsung berhasil mencapai misinya tersebut.

 

Sumber: Samsung Tomorrow.

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Polda Metro Jaya Memulai ‘Gerakan Masyarakat Peduli Lalu Lintas’ via Sosial Media

Next Story

Dunia Selebritis Kembali ‘Kuasai’ Pencarian Populer Google Indonesia Tanggal 23 – 29 September 2013

Latest from Blog

Don't Miss

Samsung Bagikan Tips Foto Liburan Standout dengan Galaxy S24 FE

Kita secara resmi mulai memasuki minggu-minggu akhir tahun yang berarti
3-Fitur-Tersembunyi-di-Galaxy-Watch-Ultra,-Bantu-Optimalkan-Kesehatan-dan-Produktivitas

3 Fitur Tersembunyi di Galaxy Watch Ultra, Bantu Optimalkan Kesehatan dan Produktivitas

Menjaga kesehatan, meraih produktivitas, sekaligus menikmati hobi olahraga adalah impian